Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lloris Ingin Persembahkan Trofi Liga Champions untuk Pochettino

Kompas.com - 31/05/2019, 04:30 WIB
Faishal Raihan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kapten Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, berambisi menjuarai Liga Champions musim ini untuk membayar kepercayaan yang telah diberikan sang manajer, Mauricio Pochettino, terhadap dirinya.

Lloris menjelma sebagai kekuatan utama di lini belakang sejak awal era Pochettino pada musim panas 2014 lalu. Bahkan, kiper tim Nasional Perancis itu diberi kepercayaan oleh Pochettino sebagai kapten tim.

Dilansir dari laman Four Four Two, Kamis (30/5/2019), sejak masa “pemerintahan” Pochetttino, Spurs belum pernah meraih gelar juara.

Baca juga: Tak Mau Lagi Diolok-olok, Tottenham Ingin Juarai Liga Champions

Prestasi terbaik The Lilywhites, julukan Tottenham Hotspur, adalah menjadi runner-up Piala Liga Inggris pada musim 2014-2015.

Tetapi, catatan nihil gelar itu bisa saja diakhiri pada akhir pekan nanti. Tottenham akan menghadapi sesama wakil Inggris, Liverpool, di babak final Liga Champions 2018-2019.

Final Liga Champions Tottenham vs Liverpool bakal dihelat di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (1/6/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Laga tersebut bakal dimanfaatkan oleh para pemain Tottenham untuk meraih gelar pertama mereka di bawah arahan Pochettino, tak terkecuali Lloris.

Menurut Lloris, Pochettino merupakan sosok penting dalam perkembangan kariernya di dunia sepak bola

Baca juga: Pochettino Anggap Final Liga Champions seperti Final Piala Dunia

Lloris ingin membayar kepercayaan yang telah diberikan Pochettino dengan menjuarai Liga Champions.

“Saya merasa bersyukur. Saya pikir dalam hidup maupun karier, selalu akan ada pertemuan dengan orang yang luar biasa dan itu yang terjadi bersama Mauricio (Pochettino),” kata Lloris.

“Ini merupakan trofi terbesar yang bisa anda menangi dan saat itu ada di hadapan Anda," tuturnya. 

Atas dasar itulah, Lloris ingin mengakhiri musim ini dengan gelar juara dan mempersembahkannya untuk sang pelatih. 

"Anda harus melakukan segala cara untuk meraihnya. Dan lebih lagi kalau bersama orang yang anda benar-benar ingin meraihnya, dengan Mauricio,” ucap Lloris. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com