Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Persie Yakin Solskjaer Sosok yang Tepat untuk Manchester United

Kompas.com - 22/05/2019, 17:01 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber fotmob

KOMPAS.com - Mantan penyerang Manchester United, Robin van Persie, masih percaya Ole Gunnar Solskjaer merupakan sosok yang tepat untuk menangani Paul Pogba dkk.

Solskjaer ditunjuk sebagai ceretaker setelah manajemen Man United memecat Jose Mourinho pada pertengangan Desember 2018 lalu.

Sejak saat itu, pria asal Norwegia mampu membawa The Red Devil –julukan Manchester United– meraih 16 kemenangan dari 17 pertandingan di seluruh kompetisi.

Baca juga: Fans Man United Ingin Solskjaer Dipecat

Bukan hanya itu, Solskjaer juga mengantarkan Man United melangkah ke babak perempatfinal setelah menyingkirkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan cara yang dramatis.

Berkat pencapaiannya tersebut, manajemen Man United menghadiahi Solskjaer dengan kontrak selama tiga tahun.

Akan tetapi, setelah statusnya permanen, Solskjaer justru kehilangan sentuhan magisnya. Hal tersebut berimbas ke penampilan Man United.

Man United kerap menerima kekalahan di saat melakoni partai penting, termasuk kekalahan telak 0-4 saat bertandang ke markas Everton pada akhir April 2019 lalu.

Akibat kekalahan itu, Man United harus rela mengakhiri kompetisi Liga Inggris 2019-2019 dengan berada di peringkat keenam klasemen.

Banyak yang menilai Solskjaer belum pantas melatih klub dengan sejarah panjang seperti Man United.

Namun, Van Persie memiliki pendapat berbeda. Van Persie yang pernah memenangi gelar Liga Inggris musim 2012-2013 bersama Man United, masih yakin Solskjaer adalah orang yang tepat.

Baca juga: Solskjaer Ingin Kembalikan Man United Jadi Klub Pencetak Bintang

Hanya, Solskjaer membutuhkan waktu untuk menunjukkan kemampuannya.

“Saya pikir itu pertandingan yang sempurna, hanya mereka (Man United) sedang mengalami masa-masa buruk,” kata Van Persie kepada BBC Sport.

“Adalah sesuatu yang normal bagi seorang manajer untuk mendapatkan waktu. Semua orang memiliki itu pada waktu tertentu. Solskjaer memulai periode pertama dengan baik, tetapi tidak setelahnya. Oke, musim depan mereka harus bangkit lagi,” ujar Van Persie menambahkan.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com