Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Kata Phil Foden, ABG yang Cetak Gol di Laga Man City Vs Tottenham

Kompas.com - 20/04/2019, 21:57 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Philip Walter Foden menjadi pahlawan timnya di laga Manchester City vs Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Premier Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (20/4/2019).

Laga Man City vs Tottenham berakhir dengan skor 1-0. Fodenlah yang menjadi satu-satunya pencetak gol di laga tersebut.

Anak baru gede (ABG) kelahiran 28 Mei tahun 2000 itu tercatat menjadi pemain pertama kelahiran era 2000-an yang mencetak gol Liga Premier untuk Man City.

Baca juga: Hasil Manchester City Vs Tottenham, Aguero Cs ke Puncak Klasemen

Pemain yang baru berusia 18 tahun 327 hari itu juga jadi pencetak gol termuda ketiga di kompetisi secara keseluruhan.

Seusai laga, Foden menyatakan senang bisa membantu timnya meraih kemenangan.

"Ini gol pertama saya di Liga Premier sehingga itu akan selalu saya kenang selamanya," kata Foden dikutip dari BBC.

Kemenangan atas Spurs membuat Man City menggeser Liverpool dari posisi puncak.

Man City kini mengoleksi 86 poin. Unggul satu poin atas The Reds yang menempati posisi kedua.

Liverpool baru akan bertanding melawan Cardiff City pada Minggu (21/4/2019) besok.

Baca juga: Man City Dihadapkan 2 Laga Berat Usai Tersingkir dari Liga Champions

"Kami tahu kami harus memenangkan setiap pertandingan untuk memenangkan Liga Premier. Beberapa pemain akan menontonnya (Cardiff vs Liverpool), saya juga akan menontonnya sehingga kami akan melihat apa yang terjadi," ucap Foden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com