Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Kinerja Ronaldo, Allegri Cadangkan Dybala

Kompas.com - 11/02/2019, 09:41 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, tak memainkan Paulo Dybala sejak menit awal saat melawan Sassuolo di Mapei Stadium pada pekan ke-23 Liga Italia, Minggu (19/2/2019) atau Senin dini hari WIB. Dia memilih menduetkan Cristiano Ronaldo bersama Mario Mandzukic di lini depan.

Paulo Dybala hanya menjadi pemain pengganti dalam duel yang berakhir dengan skor 3-0 untuk Juventus. Tampaknya Allegri masih kecewa dengan sikap Dybala pekan lalu dalam duel melawan Parma di mana dia meninggalkan bangku cadangan saat tak dimainkan.

"Dybala sudah meminta maaf, tetapi saya belum memutuskan apakah ia akan bermain dan memberinya ban kapten saat melawan Sassuolo," ujar Allegri sebelum laga.

Baca Juga: Menilik Betapa Penting Ter Stegen, Penyelamat Barcelona dari Kekalahan

Pada laga ini, Allegri lebih memilih Federico Bernardeschi dan Mario Mandzukic sebagai partner Cristiano Ronaldo di lini depan. Dybala baru masuk ke lapangan tujuh menit jelang bubaran saat ia menggantikan Bernardeschi.

Soal keputusan mencadangkan Dybala, Allegri mengakui bahwa itu adalah kebutuhan tim.

"Sassuolo punya lini tengah kuat dan mereka suka menguasai bola. Saya memutuskan untuk memainkan Bernardeschi guna menutup jalur umpan dari Stefano Sensi dan itu sangat membantu," ujar Allegri usai laga, dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.

"Dybala? Kami dalam kondisi bagus dan tak kebobolan. Dybala tentu saja bisa bermain bersama Ronaldo dan itu akan terjadi pada masa depan. Sassuolo tim yang bagus jadi saya butuh formasi yang seimbang," tutur Allegri lagi.

Baca Juga: Tinggalkan Lapangan Lebih Dulu, Allegri Sebut Dybala Cuma Kedinginan

Allegri kemudian mencontohkan soal Mandzukic yang memang sangat membantu bagi pemain seperti Ronaldo.

"Anda harus menemukan keseimbangan yang tepat. Sebagai contoh, Mandzukic sangat membantu untuk pemain seperti Ronaldo dan Dybala, juga Blaise Matuidi sangan membantu Miralem Pjanic," kata mantan pelatih AC Milan itu lagi.

"Tim yang sukses selalu bisa menemukan keseimbangan, itu adalah hal yang kami cari," ujar Allegri.

Pada laga ini Ronaldo mencetak satu gol dan koleksinya bertambah menjadi 18 biji. Ini membuat mantan bintang Real Madrid tersebut menduduki puncak daftar sementara pencetak gol terbanyak Serie A.

Sedangkan Dybala yang dalam dua laga beruntun jadi cadangan baru mencetak 2 gol pada musim ini. Terakhir, pemain internasional Argentina itu membobol gawang lawan pada November 2018. Produktivitasnya jauh menurun karena musim lalu dia mencetak 22 gol.

Bagi Juventus yang mengincar gelar kedelapan secara beruntun, kemenangan ini membuat mereka kian kokoh di puncak klasemen sementara. Bianconeri mengumpulkan 63 angka, unggul 11 poin atas Napoli di peringkat kedua. (Thoriq Az Zuhri Yunus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com