Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Harry Kane, Tottenham Masih Kompetitif di Liga Inggris

Kompas.com - 17/01/2019, 19:40 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, yakin bahwa tanpa Harry Kane timnya masih memiliki kans untuk menjuarai Liga Inggris musim ini.

Peran Harry Kane memang begitu penting bagi Tottenham Hotspur.

Hanya, Harry Kane harus menepi hingga Maret mendatang seusai mendapat cedera engkel.

Walau begitu, Pochettino yakin timnya akan tetap kompetitif meski tanpa Harry Kane.

Baca juga: Tottenham Hotspur Resmi Kehilangan Harry Kane Selama 2 Bulan

"Kami tahu seberapa berartinya Harry Kane saat sehat dan siap dimainkan demi meraih kemenangan," kata Pochettino, dilansir BolaSport.com dari laman ESPN.

"Namun, kami punya skuad pemain dan (ketidakhadiran dirinya) tidak menjadi suatu alasan," ujar Pochettino.

Kane mengalami cedera setelah membela Spurs dalam partai kandang pekan ke-22 Liga Inggris melawan Manchester United, Minggu (13/1/2019), di Stadion Wembley.

Pemain berusia 25 tahun itu penting karena sepertiga total gol Tottenham Hotspur di semua kompetisi pada musim ini dilahirkan dari kaki dan kepala Harry Kane.

Dalam 70 gol Tottenham Hotspur, 20 di antaranya dicatatkan atas nama Harry Kane.

Pochettino, yang kehilangan sang penyerang andalan, bahkan percaya Spurs bisa menampilkan performa menjanjikan, termasuk bertarung untuk memenangi Liga Inggris dengan Liverpool dan Manchester City.

Baca juga: Harry Kane Cedera, Mauricio Pochettino Ngotot Tak Beli Pemain Buat Tottenham

"Pada laga mendatang, kami akan menghadapi Fulham (Liga Inggris) dan leg kedua semifinal (Piala Liga Inggris) melawan Chelsea dengan mentalitas yang sama, yakni dengan pola pikir bahwa kami bisa mengalahkan tim mana pun," ujarnya.

"Bagi saya, pesaing sebenarnya dalam perebutan gelar juara Liga Inggris adalah Liverpool dan Manchester City," tutur pria 46 tahun tersebut menutup percakapan.

Tottenham Hotspur akan menghadapi Fulham di Stadion Craven Cottage, dalam gameweek ke-23 Liga Inggris, Minggu (20/1/2019) mulai pukul 23.00 WIB. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Internasional
Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com