Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pochettino Memilih Merendah Usai Spurs Beri Chelsea Kekalahan Pertama

Kompas.com - 25/11/2018, 09:51 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, tidak mau menyombongkan diri setelah timnya sukses mengalahkan Chelsea, Sabtu (24/11/2018).

Rekor tak terkalahkan Chelsea dalam 12 laga di Liga Inggris terhenti di Stadion Wembley. Chelsea seperti tidak mampu memberi perlawanan dan harus kalah 1-3.

Pochettino menilai kemenangan ini tidak lepas dari sikap para pemain yang sudah total sejak menit pertama.

"Saya pikir saya tidak perlu banyak bicara. Para pemain pantas mendapat pujian karena bersikap bagus sepanjang laga," kata Pochettino dikutip dari Four Four Two.

"Penampilan kami sangat bagus dan kami bangga. Akan tetapi, kami harus terus berbenah dan berpikir soal laga Rabu nanti," ujar Pochettino.

Baca juga: Tottenham Hotspur Vs Chelsea - Menang Besar, Harry Kane dkk Kudeta Posisi Tiga The Blues

Setelah mengalahkan Chelsea, Tottenham akan menjamu Inter Milan pada laga kelima babak penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu (28/11/2018).

Tottenham diwajibkan menang pada laga itu untuk memperbesar peluang lolos ke fase gugur.

"Saya pikir hal yang paling penting saat ini adalah tidak banyak bicara dan tetap tenang," kata Pochettino.

"Kami masih memiliki banyak laga di depan, dan kami harus segera melupakan kemenangan ini," ucap pelatih asal Argentina ini menambahkan.

Baca juga: Hasil Liga Inggris - Liverpool dan Man City Kompak Pesta Gol, Man United Mandek

Tiket ke babak perempat final di Grup B saat ini hanya tersisa satu. Barcelona yang kini memimpin klasemen dengan koleksi 10 poin sudah dipastikan lolos sejak laga keempat.

Satu tiket tersisa akan diperebutkan Spurs dan Inter Milan. Saat ini, Tottenham berada di peringkat ketiga klasemen Grup B dengan koleksi empat poin. Harry Kane dkk tertinggal tiga angka dari Inter Milan yang berada di peringkat kedua.

Dengan kondisi ini, Spurs harus meraih poin maksimal saat berhadapan dengan Inter Milan jika tidak mau tersingkir lebih awal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com