Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Harus Fokus jika Ingin Lolos ke Liga Champions

Kompas.com - 13/09/2018, 08:58 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Setelah gagal memenuhi target untuk lolos ke Liga Champions pada musim lalu, AC Milan kini telah melakukan beberapa perubahan demi memenuhi ambisi tersebut pada musim 2018-2019.

Pada awal musim 2017-2018, AC Milan telah membelanjakan banyak uang demi mendatangkan beberapa pemain berkualitas, seperti Leonardo Bonucci, Andre Silva, Andrea Conti, Hakan Calhanoglu, dan Lucas Biglia.

Hal tersebut dilakukan AC Milan tak lain adalah demi memenuhi ambisi kembali berkompetisi di Liga Champions.

Namun, AC Milan ternyata hanya finis di peringkat keenam dan hanya berhak lolos ke Liga Europa 2018-2019.

Kini target yang sama kembali diusung AC Milan pada 2018-2019 untuk bisa lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca Juga: Carlos Tevez Ungkap Perbedaan Mencolok Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di Sesi Latihan

Demi memenuhi ambisi tersebut, AC Milan juga telah mendatangkan beberapa pemain baru, seperti Gonzalo Higuain, Mattia Caldara, Samu Castillejo, dan Tiemoue Bakayoko demi meningkatkan kualitas tim.

Meski demikian, gelandang Lucas Biglia menyampaikan satu saran penting kepada pihak klub dan rekan satu timnya demi bisa tampil di Liga Champions musim depan.

"AC Milan hanya perlu fokus memperhatikan diri sendiri. Kami harus meningkatkan standar permainan dan selalu berpikir tentang Liga Champions. Kami hanya perlu melihat diri sendiri, bukan klub lain," ujarnya.

"Kami berharap bisa berada di posisi empat besar klasemen pada Maret mendatang dan memperjuangkannya hingga Mei (akhir musim)," tuturnya.

Baca Juga: Diego Simeone Pastikan Bakal Melatih Inter Milan

Pada musim ini, AC Milan baru bermain dua kali setelah laga pertama kontra Genoa batal digelar akibat tragedi Jembatan Ponte Morandi.

Dalam dua pertandingan tersebut, AC Milan mengalami kekalahan 2-3 dari Napoli dan menang 2-1 atas AS Roma. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Badminton
Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com