Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AC Milan Harus Fokus jika Ingin Lolos ke Liga Champions

Pada awal musim 2017-2018, AC Milan telah membelanjakan banyak uang demi mendatangkan beberapa pemain berkualitas, seperti Leonardo Bonucci, Andre Silva, Andrea Conti, Hakan Calhanoglu, dan Lucas Biglia.

Hal tersebut dilakukan AC Milan tak lain adalah demi memenuhi ambisi kembali berkompetisi di Liga Champions.

Namun, AC Milan ternyata hanya finis di peringkat keenam dan hanya berhak lolos ke Liga Europa 2018-2019.

Kini target yang sama kembali diusung AC Milan pada 2018-2019 untuk bisa lolos ke Liga Champions musim depan.

Demi memenuhi ambisi tersebut, AC Milan juga telah mendatangkan beberapa pemain baru, seperti Gonzalo Higuain, Mattia Caldara, Samu Castillejo, dan Tiemoue Bakayoko demi meningkatkan kualitas tim.

Meski demikian, gelandang Lucas Biglia menyampaikan satu saran penting kepada pihak klub dan rekan satu timnya demi bisa tampil di Liga Champions musim depan.

"AC Milan hanya perlu fokus memperhatikan diri sendiri. Kami harus meningkatkan standar permainan dan selalu berpikir tentang Liga Champions. Kami hanya perlu melihat diri sendiri, bukan klub lain," ujarnya.

"Kami berharap bisa berada di posisi empat besar klasemen pada Maret mendatang dan memperjuangkannya hingga Mei (akhir musim)," tuturnya.

Pada musim ini, AC Milan baru bermain dua kali setelah laga pertama kontra Genoa batal digelar akibat tragedi Jembatan Ponte Morandi.

Dalam dua pertandingan tersebut, AC Milan mengalami kekalahan 2-3 dari Napoli dan menang 2-1 atas AS Roma. (Verdi Hendrawan)

https://bola.kompas.com/read/2018/09/13/08584948/ac-milan-harus-fokus-jika-ingin-lolos-ke-liga-champions

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke