Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs UEA Dipimpin oleh Wasit Kontroversial Liga 1 2017

Kompas.com - 24/08/2018, 15:42 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

CIKARANG, KOMPAS.com - Laga timnas U-23 Indonesia kontra timnas U-23 Uni Emirat Arab (UEA) pada babak 16 besar cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018 yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (24/8/2018) sore, dipimpin oleh wasit yang tak asing buat publik sepak bola Indonesia.

Dia adalah wasit Australia, Evans Shaun Robert, yang sempat memimpin beberapa laga Liga 1 musim 2017.

Nama Shaun Evans paling diingat oleh publik Indonesia atas keputusan kontroversialnya pada laga Persija Jakarta kontra Persib Bandung di Stadion Manahan Solo, pada 3 November 2017.

Baca Juga: Tim Dokter Timnas U-23 UEA Ungkap Fakta Kondisi Fisik Pemainnya Jelang Jumpa Indonesia

Saat itu, Shaun Evans tidak mengesahkan gol penyerang Persib, Ezechiel N’douassel, yang sebenarnya sudah melewati garis gawang.

Selain itu, dia juga mengusir bek asing Persib Bandung saat itu, yakni Vladimir Vujovic, lewat dua kartu kuning berturut-turut.

Pengusiran Vladimir Vujovic sendiri sempat membuat Persib enggan melanjutkan pertandingan sehingga laga terhenti pada menit ke-83.

Persija pun menang 1-0 lewat gol penalti Bruno Lopes yang terjadi pada menit ke-76.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-23 Malaysia Menjelma Selebriti Terkenal di Indonesia karena Asian Games 2018

Pada laga ini, Indonesia hanya mengubah sedikit perubahan dalam susunan pemain akibat cedera yang diderita Rezaldi Hehannusa.

Bek PS Tira, Andy Setyo, pun dipilih sebagai pengganti Rezaldi Hehanussa dalam susunan starting XI kontra UEA. (Mohammad Robbani)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com