Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usia 31 Tahun, Gerard Pique Pensiun dari Timnas Spanyol

Kompas.com - 12/08/2018, 15:15 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bek Barcelona, Gerard Pique, telah resmi memutuskan mengakhiri karier sepak bola internasional. Dia pensiun dari timnas Spanyol pada usia 31 tahun.

Menurut Pique, dirinya saat ini ingin fokus membela Barcelona dalam sisa kariernya. Pique mengaku sudah berbicara dengan pelatih anyar Spanyol, Luis Enrique.

"Ya, saya telah berbicara dengan pelatih Luis Enrique dua minggu lalu, tetapi saya ungkapkan kepadanya bahwa keputusan ini baru saja saya buat," ucap Pique dari laman Fox Sports.

"Perlu merenung sejenak memutuskan ini. Bermain untuk Spanyol merupakan pengalaman yang luar biasa, sebab saya bisa memenangkan Piala Dunia dan Piala Eropa," kata mantan pemain Manchester United ini.

Baca juga: Shakira Sampaikan Pesan Mengharukan Pasca Gerard Pique Pensiun dari Timnas Spanyol

Hal ini tentunya sangat mengejutkan karena Pique merupakan pemain andalan Luis Enrique saat melatih Barcelona pada periode 2014 hingga 2017.

Pique melakoni debut internasional pada tahun 2009. Namun Pique baru reguler mendapat tempat di tim utama pada tahun 2011 atau ketika Carles Puyol sering dibekap cedera.

Sejak debutnya, Pique sudah melakoni 103 laga dan mencetak lima gol. Total, Pique sudah melakoni enam turnamen besar yakni Piala Dunia, Piala Eropa, dan Piala Konfederasi masing-masing dua kali.

Baca juga: Jual Pemain Tak Terpakai, Barcelona Untung Besar-besaran dan Cetak Rekor

Pada Piala Dunia terakhir (2018), Pique hanya bisa membawa Spanyol hingga babak 16 besar setelah kalah adu penalti dari timnas Rusia. Meskipun begitu, Pique sebenarnya sudah pernah meraskan gelar bergengsi selama karier internasional.

Pique menjadi bagian dari masa keemasan Spanyol kala meraih Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2012. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com