Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenang Final Liga Champions, Klopp Masih Marah dengan Sergio Ramos

Kompas.com - 28/07/2018, 15:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com — Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengaku masih tidak terima dengan yang dilakukan kapten Real Madrid, Sergio Ramos, kepada Mohamed Salah pada laga final Liga Champions musim lalu.

Pada pertandingan itu, Ramos melakukan pelanggaran cukup keras kepada Salah pada babak pertama. Akibatnya, Salah mengalami cedera bahu dan tidak bisa melanjutkan permainan.

Banyak kalangan menyebut bahwa ditariknya Salah adalah penyebab kekalahan Liverpool dengan skor 1-3.

Setelah dua bulan berlalu, Klopp masih tidak bisa melupakan kejadian itu. Menurut pelatih asal Jerman ini, apa yang dilakukan Ramos tidak pantas dilakukan dalam dunia sepak bola.

Baca juga: Jawaban Sinis Juergen Klopp setelah Liverpool Dapat Dukungan Raih Gelar Juara dari Jose Mourinho

"Seseorang memperlihatkan saya rekaman adegan itu sesaat setelah pertandingan usai. Jika Anda melihat video itu dan Anda bukan pendukung Real Madrid, Anda akan melihat itu sebagai tindakan yang ceroboh dan brutal," kata Klopp dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.

"Ramos mengatakan, banyak hal yang tidak saya sukai setelah kejadian itu. Sebagai manusia, saya tak suka dengan reaksi yang dia tunjukkan. 'Terserah! Apa yang mereka mau? Itu normal'. Tidak! Kejadian itu tidak normal," ujar Klopp menambahkan.

Klopp kemudian menganggap Ramos adalah pemain yang provokatif dan membahayakan lawan. Hal ini dibuktikan Klopp dengan melihat dua final Liga Champions terakhir.

"Anda bisa melihat berbagai situasi yang melibatkan Ramos. Di final Liga Champions menghadapi Juventus, dia menyebabkan Juan Cuadrado mendapatkan kartu merah," tutur Klopp.

Baca juga: Juergen Klopp Sebut Alisson Becker Bukan Kiper Incaran Utama Liverpool

"Orang-orang di luar sana bisa menerima Anda menggunakan cara-cara tertentu untuk memenangi laga. Orang mungkin mengira saya akan menerima hal itu juga, tetapi tidak," kata mantan Pelatih Borussia Dortmund ini.

Kini, Klopp dan pasukannya bersiap menyongsong musim yang baru dengan target meraih gelar juara. Kehadiran pemain baru, seperti Naby Keita, Fabinho, Xherdan Shaqiri, dan Alisson Becker, membuat Liverpool diprediksi akan lebih kuat musim depan. (Taufan Bara Mukti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com