Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Messi, Pemain Kroasia Siap Matikan Pergerakan Kane

Kompas.com - 09/07/2018, 18:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic, percaya para pemain bertahannya bisa membuat kapten Inggris, Harry Kane mati kutu pada laga semifinal Piala Dunia 2018.

Kroasia dan Inggris akan berebut satu tiket final di Stadion Luzhniki pada Rabu (11/7/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Menjelang laga ini, Dalic mengaku tidak khawatir harus berhadapan dengan Harry Kane yang saat ini berstatus top scorer sementara Piala Dunia 2018.

Baca juga: Harry Kane, Kapten Muda yang Layak Jadi Anutan Anak Muda

Keyakinan Dalic ini didasari oleh keberhasilan Kroasia mematikan pergerakan kapten Argentina, Lionel Messi pada laga kedua fase Grup D. Saat itu, Kroasia secara meyakinkan menang dengan skor 3-0.

"Laga nanti akan menjadi sulit bagi kami (Kroasia). Kane adalah top scorer dan pemain terbaik Inggris saat ini bersama Raheem Sterling," kata Dalic seperti dikutip dari situs web Goal, Minggu (8/7/2018).

"Dejan Lovren sudah tahu Kane dan dia berduet dengan sangat baik bersama Domagoj Vida di lini belakang. Kami sudah pernah menghentikan Messi, dan kami akan mencobanya lagi kala menghadapi Kane," ucap Dalic menambahkan.

Dalic juga menjelaskan bahwa laga nanti akan sangat berat bagi Kroasia. Hal ini disebabkan materi pemain dan strategi bermain Inggris sangat solid.

"Saya tidak berpikir Inggris bisa lolos karena menghadapi lawan mudah. Mereka yang membuatnya terlihat mudah. Itu merupakan perbedaan besar," kata Dalic.

Baca juga: Mau Lakukan Umpan Silang? Panggil Saja Si Peniru Beckham

"Mereka memiliki banyak pemain muda dan berbakat. Inggris bermain dengan cepat dan agresif serta berbahaya pada bola mati. Mereka seperti tidak punya kelemahan saat ini," ucap Dalic menambahkan.

Baik Kroasia dan Inggris dipastikan akan mati-matian pada laga kali ini dengan alasan yang berbeda. Kroasia ingin mencetak sejarah baru dengan mencapai final Piala Dunia untuk pertama kalinya.

Sedangkan Inggris ingin mengulangi prestasi pendahulunya yang berhasil menjadi juara pada Piala Dunia 1966.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com