Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pecat Montella, Sevilla Tunjuk Caparros sebagai Pelatih

Kompas.com - 29/04/2018, 08:37 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sevilla memecat pelatihnya, Vincenzo Montella, pada Sabtu (28/4/2018).

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Sevilla resmi memecat Montella setelah serangkaian hasil negatif yang diderita mereka dalam sembilan laga terakhir.

Kemenangan terakhir Sevilla adalah saat mengalahkan Manchester United di Old Trafford pada babak 16 besar Liga Champions, 13 Maret lalu.

Sejak saat itu, sembilan laga Sevilla dilalui tanpa kemenangan, dengan catatan lima kekalahan dan empat hasil imbang.

Vincenzo Montella mengambil alih kemudi Sevilla pada akhir tahun 2017. Ia total mencatatkan 28 laga bersama Los Nervionenses, mencatatkan 11 kemenangan, 7 imbang, dan 10 kekalahan.

Meski berhasil meloloskan Sevilla ke final Copa del Rey dan babak delapan besar Liga Champions, Montella dinilai gagal membawa Sevilla bersaing di empat besar.

Saat ini, Sevilla duduk di peringkat ketujuh, selisih 18 poin dari peringkat keempat, Valencia.

Terkait posisi yang ditinggalkan Montella, Sevilla menunjuk Joaquin Caparros. Dia akan melatih Sevilla sampai akhir musim ini.

Caparros sendiri bukan sosok baru di Sevilla. Dia pernah melatih Sevilla dari tahun 2000 hingga 2005. Caparros sukses membawa klub tersebut kembali ke La Liga pada 2001.

"Setelah mendapat panggilan dari Presiden Jose Castro, sang pelatih berpengalaman tidak ragu untuk menerima kendali skuad tim pertama ketika tim berupaya untuk lolos ke sepak bola Eropa pada empat pertandingan tersisa musim ini," demikian pernyataan resmi Sevilla. (Bagas Reza)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com