Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Persib Bandung Ricuh, Ratusan Korban Berjatuhan

Kompas.com - 16/04/2018, 01:30 WIB
Andi Hartik,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Ratusan korban berjatuhan akibat kericuhan suporter pada laga Arema FC versus Persib Bandung dalam pertandingan lanjutan pekan ke-4 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Minggu (15/4/2018) malam.

Banyak Aremania - sebutan untuk suporter fanatik Arema FC - tak sadarkan diri akibat pingsan di lorong Stadion Kanjuruhan. Puluhan ambulans dikerahkan untuk mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat.

Media Officer Arema FC, Sudarmaji menyampaikan permintaan maaf atas kericuhan yang menyebabkan banyak korban itu.

"Kami minta maaf, pertama-tama kepada Aremania. Kami meminta maaf atas jatuhnya banyak korban. (Kami) Meminta maaf atas situasi yang tidak kita inginkan. Sekali lagi kami minta maaf," kata Sudarmaji dalam konferensi pers.

(Baca juga: Arema FC Kontra Persib Ricuh dan Kepalanya Terluka, Ini Komentar Mario Gomez)

Belum diketahui pasti jumlah korban termasuk kondisinya. Sudarmaji mengaku masih melakukan inventarisasi. Sementara itu, korban kebanyakan perempuan dan mengalami pingsan, muntah-muntah, dan terluka.

"Sejauh ini kami terus menginventarisasi. Kami akan segera update karena banyak korban mungkin yang melakukan penanganan sendiri. Nah, mereka itu diharapkan melapor ke kami," ucap Sudarmaji.

"Kami terus melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian serta dengan pihak rumah sakit terdekat dan tim medis. Kami akan segera mendata," katanya lagi.

Kericuhan tersebut dipicu oleh kekecewaan suporter Aremania kepada wasit Handri Kristanto. Puncaknya ketika laga akan segera berakhir, pada menit tambahan babak kedua.

Ratusan suporter yang berada di tribune ekonomi bagian timur menaiki pagar dan masuk ke lapangan. Wasit dan para pemain langsung diamankan untuk menghindari amukan suporter.

(Baca juga: Mantan Rekan Satu Timnya di Liga Indonesia Meninggal Dunia, Hilton Moreira Kaget dan Sedih)

Suasana terus memanas. Suporter di tribune bagian selatan juga ikut turun. Kemudian suporter di tribune bagian utara ikut menyusul turun memenuhi lapangan hijau.

Aparat keamanan terlihat kewalahan menghalau para suporter yang berangsur memenuhi lapangan.

Laga tersebut berakhir dengan skor 2-2. Gol Arema FC dicetak oleh Thiago Furtuoso pada menit ke-18 dan Balsa Bozovic (86'), adapun gol Persib dicetak Ezechiel Ndouasel pada menit ke-19 dan ke-77.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Justin Hubner soal Blunder Ernando

Kata Justin Hubner soal Blunder Ernando

Liga Indonesia
Hitung-hitungan Poin Agar Timnas Indonesia Lolos dari Grup F

Hitung-hitungan Poin Agar Timnas Indonesia Lolos dari Grup F

Timnas Indonesia
Hasil Vietnam vs Filipina 3-2: Menang Comeback, The Golden Star Warriors Tempel Garuda

Hasil Vietnam vs Filipina 3-2: Menang Comeback, The Golden Star Warriors Tempel Garuda

Internasional
Indonesia Open 2024: Wakil China Ungkap Kunci Comeback atas Ahsan/Hendra

Indonesia Open 2024: Wakil China Ungkap Kunci Comeback atas Ahsan/Hendra

Badminton
Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Badminton
Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Badminton
Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak di Puncak, Indonesia Kedua

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak di Puncak, Indonesia Kedua

Timnas Indonesia
Hasil Timnas Indonesia Vs Irak 0-2: Jordi Amat Kartu Merah, Garuda Kalah

Hasil Timnas Indonesia Vs Irak 0-2: Jordi Amat Kartu Merah, Garuda Kalah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-2, Ali Jasim Manfaatkan Kesalahan Ernando Ari

LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-2, Ali Jasim Manfaatkan Kesalahan Ernando Ari

Timnas Indonesia
LIVE Indonesia Vs Irak 0-1, Penalti Kedua Aymen Hussein Mengangkasa!

LIVE Indonesia Vs Irak 0-1, Penalti Kedua Aymen Hussein Mengangkasa!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com