Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Conte: Manchester City Begitu Fantastis Musim Ini

Kompas.com - 03/03/2018, 19:23 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Chelsea, Antonio Conte, menilai kekuatan finansial menjadikan Manchester City tampil luar biasa pada Premier League - kasta teratas Liga Inggris - musim ini. Hal itu dikatakan Conte jelang pertandingan antara kedua tim. 

Manchester City akan menjamu Chelsea pada pertandingan pekan ke-29 Premier League di Stadion Etihad, Minggu (4/3/2018) pukul 23.00 WIB. 

Jelang big match tersebut, Antonio Conte mencoba berpendapat soal faktor-faktor yang membuat tim arahan Pep Guardiola itu bisa menguasai Premier League musim ini. Di mata Conte, faktor transfer telah membuat Man City tidak tersentuh oleh tim lain.

"Sangat menyenangkan bila Anda bekerja dengan baik dan ada hubungan hebat antara manajer dan klub sehingga manajer bisa bekerja sesuai keinginannya dalam memperbaiki tim dengan cara terbaik," ucap Conte seperti dikutip BolaSport.com dari Evening Standard.

(Baca Juga: Salah Satu Striker Termahal Liga China Kini Bebas Transfer)

Kesiapan pihak klub untuk mendatangkan setiap pemain yang diinginkan Pep Guardiola menjadi salah satu penyebab keperkasaan The Citizens.

"Manchester City memiliki kemampuan untuk menghabiskan banyak uang. Bila Anda memiliki banyak uang untuk dibelanjakan di bursa transfer dan disertai dengan ambisi serupa, hasil akhirnya akan seperti saat ini," tuturnya.

Hal ini merupakan sesuatu yang sering kali dikeluhkan Conte kepada manajemen Chelsea pada musim ini. Pelatih asal Italia itu mengaku kesulitan mendapatkan para pemain yang diinginkan karena manajemen klub memilih untuk beririt.

"Pada saat ini mereka tampak tak terbendung. Kami harus sangat menghormati karena Manchester City memiliki perjalanan yang fantastis pada musim ini," ucap Conte.

"Terkadang sangat sulit untuk menemukan kelemahan dalam tim seperti mereka," tuturnya.

Hingga pekan ke-28, Man City menguasai klasemen dengan torehan 75 poin atau unggul 16 angka dari Manchester United. Dalam 28 laga, Manchester City berhasil memenangi 24 di antaranya. Mereka hanya tiga kali imbang serta baru sekali kalah.

(Baca Juga: Bercermin dari Owen dan Walcott, Bocah Ajaib Fulham Meniti Asa Tampil di Piala Dunia 2018)

Adapun Chelsea yang akan menjadi lawan Manchester City pada pekan ke-29 terdampar di peringkat kelima klasemen dengan 53 poin. The Blues baru saja terlempar dari empat besar setelah takluk 1-2 dari Manchester United pada laga terakhir. (Verdi Hendrawan) 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com