Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kick-off Liga 1 Mundur Bukan karena Piala Gubernur Kaltim

Kompas.com - 08/02/2018, 21:04 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sepak mula kompetisi papan atas Indonesia, Liga 1 musim 2018, dipastikan mundur menjadi 10 Maret. PT Liga Indonesia Baru (LIB) memiliki sejumlah alasan untuk mengambil keputusan tersebut setelah rencana awal pada 28 Februari dan 3 Maret gagal terlaksana.

Chief Operation Officer (COO) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Tigor Shalom Boboy mengatakan, Liga 1 mundur bukan karena ada turnamen pramusim Piala Gubernur Kalimantan Timur. Turnamen yang diikuti Sriwijaya FC, Mitra Kukar, Bali United, Arema FC, Madura United, Persebaya Surabaya, Persiba Balikpapan dan Borneo FC, itu akan digelar pada 24 Februari sampai 4 Maret 2018.

"Bukan faktor Piala Gubernur Kaltim juga ya, kami memutuskan untuk mengundur jadwal," kata Tigor saat dihubungi wartawan, Kamis (8/2/2018).

(Baca juga: Satu Winger Gabung Klub Liga Thailand, Singapura Salip Indonesia)
 
"Namun saat ini, kami tengah mengupayakan mencari sponsor dan pihak televisi untuk bekerja sama nantinya," ucapnya menambahkan.

Tigor belum bisa menyebutkan nama stasiun televisi yang akan menyiarkan pertandingan Liga 1 2018. Dia hanya memastikan bahwa bila sudah deal dengan para sponsor, akan ada pertemuan bersama manajer klub Liga 1 2018 yang rencananya digelar di Jakarta pada Rabu (28/2/2018).

Pertemuan itu untuk membahas draft jadwal Liga 1 2018 yang akan diberikan kepada semua klub.

"Kami tentu menginginkan dua persoalan ini telah selesai sebelum kami agendakan untuk bertemu dengan teman-teman dari klub," tutur Tigor. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com