Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klopp Nilai Kekalahan Liverpool Bukan karena Kepergian Coutinho

Kompas.com - 30/01/2018, 11:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, berbicara mengenai dampak kepergian Philippe Coutinho ke Barcelona.

Liverpool mengalami dua kekalahan beruntun dalam dua laga terakhir mereka di berbagai ajang.

Namun, Juergen Klopp menolak bahwa hal ini berhubungan dengan kepergian Philippe Coutinho ke Barcelona.

"Kami seharusnya bisa memenangi laga melawan Swansea City dan West Bromwich Albion," ujar Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari SkySports.com.

"Masalah kedua laga tersebut ada pada kesalahan formasi dan pertahanan, jadi saya tak yakin Coutinho bisa membantu jika ia masih di sini," kata Klopp.

Gelandang FC Barcelona, Philippe Coutinho (kiri), menggantikan Andres Iniesta dalam laga leg kedua perempat final Copa del Rey kontra Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 25 Januari 2018.AFP/Lluis Gene Gelandang FC Barcelona, Philippe Coutinho (kiri), menggantikan Andres Iniesta dalam laga leg kedua perempat final Copa del Rey kontra Espanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 25 Januari 2018.

Baca juga: Liverpool Resmi Lepas Daniel Sturridge ke West Bromwich Albion

Meski begitu, Klopp juga mengakui bahwa tak mudah mencari pengganti Coutinho saat ini.

"Pengganti Philippe Coutinho saat ini belum tersedia di bursa transfer," kata Klopp.

Liverpool akan tetap membuka mata melihat peta beberapa pemain klub lain saat ini.

Untuk sementara waktu, Liverpool akan berusaha menjalani laga secara maksimal dengan para pemain yang mereka miliki sekarang.

Baca juga: Manchester City Sampaikan Kabar Terbaru soal Cedera Leroy Sane

Liverpool mendapat dana 142 juta pounds dari penjualan Coutinho.

Namun, mereka belum membeli pemain baru sejak Coutinho hengkang ke Barcelona. (Sri Mulyati)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com