Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arti Penting Kemenangan AC Milan atas Inter bagi Patrick Cutrone

Kompas.com - 28/12/2017, 12:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - AC Milan berhasil memenangi laga bertajuk Derby della Madonnina menghadapi Inter Milan pada perempat final Coppa Italia di Stadion San Siro, Rabu (27/12/2017) atau Kamis dini hari WIB.

Pada laga tersebut, AC Milan berhasil meraih kemenangan 1-0 berkat gol tunggal dari striker berusia 19 tahun, Patrick Cutrone, pada masa tambahan waktu pada menit ke-104.

Gol tersebut adalah satu dari sembilan lesatan yang telah dipersembahkan Cutrone untuk AC Milan dan satu-satunya yang bersarang ke gawang Inter Milan.

Sangat wajar jika gol pertama di laga bertajuk Derby della Madonnina itu terasa sangat membanggakan bagi Cutrone hingga ia rayakan secara emosional dan membuka seragam.

Baca juga : AC Milan Kalahkan Inter, Gattuso Upayakan Performa Konsisten

"Dengan berpikir bahwa musim lalu saya masih berada di tim Primavera dan sekarang saya mencetak gol di laga derbi dan merayakannya dengan cara seperti itu di depan fans, semua ini sangat luar biasa," kata Cutrone seperti dikutip BolaSport.com dari Rai Sport.

Namun, Cutrone menilai ada hal lain yang lebih penting ketimbang gol bersejarahnya itu.

Kemenangan atas Inter Milan itu dipercaya Cutrone dapat memperbaiki moral dan mental bertanding tim AC Milan.

Bek sekaligus kapten AC Milan, Leonardo Bonucci, tampil pada laga perempat final Coppa Italia kontra Inter Milan, di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (27/12/2017) waktu setempat.Dok. AC Milan Bek sekaligus kapten AC Milan, Leonardo Bonucci, tampil pada laga perempat final Coppa Italia kontra Inter Milan, di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (27/12/2017) waktu setempat.

"Saya pikir kami sangat membutuhkan kemenangan moral ini. Laga derbi tidak pernah bisa digambarkan sebagai pertandingan biasa," ucap Cutrone.

"Sekarang kami akan menikmati kemenangan ini dan melanjutkan perjalanan ke babak berikutnya. Besok, kami sudah akan memulai persiapan menghadapi Fiorentina," tuturnya.

Berikutnya, AC Milan akan menghadapi Fiorentina di Stadion Artemio Franchi, Sabtu (30/12/2017), dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-19.

Kemenangan atas Inter Milan ini sangat penting untuk menghentikan dua kekalahan beruntun yang diterima AC Milan di ajang Liga Italia setelah takluk dari Hellas Verona (0-3) dan Atalanta (0-2). (Verdi Hendrawan)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com