Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belanda Harus Menang dengan Selisih Tujuh Gol

Kompas.com - 10/10/2017, 19:11 WIB

KOMPAS.com - Misi berat diusung oleh timnas Belanda pada laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2018. The Orange bukan cuma dituntut meraih tiga poin tetapi mereka harus menang dengan skor sangat besar saat berhadapan dengan Swedia pada Selasa (10/10/2017) atau Rabu dini hari WIB.

Belanda saat ini berada di peringkat ketiga Grup A dengan raihan 16 poin dari sembilan laga, tertinggal tiga poin dari Swedia yang duduk di posisi kedua. Belanda bisa menggeser Swedia jika menang dengan skor minimal selisih tujuh gol. Sebuah misi yang nyaris mustahil untuk bisa meraih tiket play-off.

Winger senior timnas Belanda, Arjen Robben, pesimistis dengan peluang mereka. Dia menyebut kans Belanda lolos ke Rusia pada musim panas tahun depan sudah tertutup.

"Dengan hasil Swedia itu semua telah berakhir bagi Belanda. Kemenangan 7-0 di kandang sendiri atas Swedia tak mungkin terjadi," ujar Robben seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

Namun, timnas Belanda memiliki sejarah bagus ketika bermain di Amsterdam. Berdasarkan statistik Opta, Belanda pernah lima kali menang besar pada pertandingan yang digelar di ibu kota Negeri Kincir Angin tersebut. Jumlah itu menjadi yang paling banyak dibandingkan dengan pertandingan yang digelar di kota-kota lain.

Rekor margin gol terbesar Belanda atas lawan-lawannya adalah 8-0 yang terjadi dua kali, yakni pada 1936 dan 1962. Pada 1936, Belanda mengalahkan Belgia 8-0 pada laga persahabatan dan 26 tahun kemudian, Belanda kembali mengulang skor yang sama 8-0 melawan Netherlands Antilles.

Empat tahun silam Belanda juga membukukan kemenangan besar ketika bermain di Stadion Johan Cruyff ArenA yang saat itu masih bernama Amsterdam ArenA kalah menghadapi Hungaria pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2014. Belanda mengungguli Hungaria dengan skor akhir 8-1.

Eks pemain Manchester United dan Arsenal, Robin Van Persie, mencetak tiga gol pada pertandingan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com