Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dortmund Vs Real Madrid, Berharap Gulingkan Tuan Rumah dengan Permainan Indah

Kompas.com - 26/09/2017, 17:00 WIB

KOMPAS.com - Real Madrid bakal bertemu lawan berat pada matchday kedua penyisihan Grup H Liga Champions, Selasa (26/9/2017) malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. Los Blancos menyambangi markas klub Bundesliga, Bourussia Dortmund.

Sepanjang catatan pertemuan, Dortmund menjadi momok bagi Los Blancos. Raksasa Liga Spanyol tersebut belum pernah meraih kemenangan di Signal Iduna Park, markas Dortmund, sehingga pasukan Zinedine Zidane mengusung misi mengakhiri catatan kelam tersebut saat tampil di markas Die Borussen.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions, Real Madrid Selalu Sulit di Dortmund

Dalam pertemuan terakhir pada fase grup musim lalu, tak ada pemenang. Baik saat menjadi tuan rumah maupun ketika bertindak sebagai tamu, Real Madrid hanya mampu bermain imbang dengan skor identik, 2-2.

"Kami belum pernah menang saat berlaga di Dortmund sehingga laga ini menjadi tantangan bagi kami untuk memenanginya," kata Zidane seperti dilansir dari Marca.

Zidane secara pribadi juga memiliki masa lalu yang kelam ketika bertemu Dortmund. Saat masih menjadi playmaker Juventus, mereka juga gagal menjadi juara karena kalah 1-3 dari raksasa Liga Jerman tersebut pada partai puncak tahun 1997.

Baca Juga: Jawaban Zidane soal Real Madrid yang Mandul

Wajar jika Zidane sangat penasaran untuk menggulingkan Dortmund, apalagi di markas rival yang selalu menjadi momok itu. Meski begitu, sang pelatih tetap berharap pasukannya bisa menyajikan laga yang bermutu sehingga layak menjadi tontonan bagi penikmati sepak bola dunia.

"Kami juga ingin memainkan sepak bola indah serta berharap laga ini akan menjadi satu pertandingan yang bagus," kata pelatih asal Perancis tersebut.

Real Madrid, yang menjadi jawara dalam dua edisi terakhir Liga Champions, saat ini berada di puncak klasemen sementara Grup H. Pada matchday pertama, Los Blancos menang 3-0 atas klub Siprus, APOEL Nicosia.

Sementara itu, langkah awal Dortmund tidak terlalu bagus. BVB menyerah 1-3 dari wakil Liga Inggris, Borussia Dortmund, yang membuatnya berada di peringkat ketiga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com