Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Myanmar, Catatan Gol Lawan pada 15 Menit Terakhir Laga

Kompas.com - 29/08/2017, 14:35 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Gol menyakitkan dari Malaysia pada babak semifinal membuktikan bahwa fokus timnas U-22 Indonesia mengendur pada menit-menit krusial menjelang akhir laga.

Kelonggaran fokus pada periode vital itu tak boleh terulang saat timnas U-22 Indonesia menghadapi Myanmar pada duel perebutan tempat ketiga SEA Games 2017 di Selayang, Selasa (29/8/2017).

Pasalnya, Myanmar justru mengalami masa-masa paling tajam ketika pertandingan beranjak menuju akhir.

Sepanjang fase grup sampai semifinal, Myanmar tergolong tajam dengan menggelontorkan 12 gol.

Baca juga: Indonesia Vs Myanmar, Rezaldi Waspadai Kekuatan Lawan

Sebanyak enam gol di antaranya atau 50 persen koleksi mereka itu muncul selama periode menit 75-90.

Artinya, Myanmar adalah tim spesialis penjebol gawang musuh dalam seperempat jam atau 15 menit terakhir.

Persis dengan jendela waktu saat Thanabalan Nadarajah menjebol gawang Indonesia untuk meloloskan Malaysia ke final (menit ke-86).

Dalam lima laga di SEA Games 2017, Myanmar hanya sekali gagal mencetak gol.

Kejadian itu muncul saat mereka disingkirkan Thailand di semifinal (0-1).

Sisanya, Aung Thu cs selalu menuntaskan laga dengan catatan gol.

Adapun enam gol yang mereka cetak pada periode 15 menit terakhir termasuk injury time muncul ke gawang Laos (2 gol), Brunei (3), serta Malaysia (1).

Setelah pada menit 75-90, tempo tertajam berikutnya di kubu Myanmar adalah 15 menit terakhir babak pertama.

Mereka mencetak tiga gol selama periode tersebut.

Dengan kata lain, jendela waktu seperempat jam terakhir pada masing-masing babak perlu mendapatkan perhatian khusus dari Hansamu Yama dkk di pertahanan Indonesia.

Adapun satu gol lain yang diderita Garuda Muda muncul pada menit ke-14 oleh pemain Thailand, Chaiyawat Buran.

Menariknya, Myanmar justru punya tradisi telat panas dengan tak sekali pun bikin gol pada kurun 15 menit pertama pertandingan.

Gol kemasukan Indonesia
vs Thailand 1-1 (Chaiyawat Buran 14')
vs Filipina 3-0
vs Timor Leste 1-0
vs Vietnam 0-0
vs Kamboja 2-0
vs Malaysia 0-1 (Thanabalan 86')

Gol memasukkan Myanmar
vs Singapura 2-0 (Aung Thu 45+1', 60')
vs Laos 3-1 (Aung Thu 37', Shwe Ko 90+2', Bo Bo 90+4')
vs Brunei 6-0 (Aung Thu 24', Sithu Aung 40', Kaung Mann 73', 85', Maung Lwin 90+1', Than Paing 90+3')
vs Malaysia 1-3 (Than Paing 85')
vs Thailand 0-1

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Liga Italia
Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Timnas Indonesia
Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Liga Italia
Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Badminton
Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Liga Inggris
Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Liga Inggris
Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Liga Indonesia
Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Liga Inggris
Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com