Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Sriwijaya FC Bicara soal Amunisi Baru di Lini Belakang

Kompas.com - 16/08/2017, 10:40 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Kekhawatiran pelatih sementara (carateker) Sriwijaya FC, Hartono Ruslan, di lini belakang berkurang.

Pasalnya, Sriwijaya sudah mengontrak empat pemain belakang, M Robby, Dominggus Fakdawer, Ikris, dan M Faris.

"Ya, sudah ada pengganti Firdaus dengan Ahmad Maulana yang baru pindah. Jadi, bisa banyak pilihan," kata Hartono, Rabu (16/8/2017).

Kekhawatiran mantan pelatih Persiba ini di sektor pertahanan Sriwijaya FC sangat beralasan.

Selain Bio Paulin baru pulih dari cedera, defender Bobby Satria juga baru bisa ikut latihan bersama seusai pulih dari cedera.

"Mereka yang baru pulih dari cedera ya belum tentu juga bisa main nanti. Kasihan kalau cederanya kambuh lagi," katanya.

Dengan begitu, amunisi Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC, di sektor belakang sudah lengkap.

Selain keempat pemain tersebut, Sriwijaya FC mempunyai Yanto Basna, Indra Permana, Zalnando, Gilang Ginarsa, dan Marckho Sandy Meraudje.

"Mudah-mudahan ada hasilnya lawan Bhayangkara FC nanti," kata Hartono.

Sementara itu, Sriwijaya sedang melakukan persiapan melawan Bhayangkara FC pada Minggu (20/8/2017) mendatang di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com