Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Makin Dekat Dapatkan Kapten Turkmenistan

Kompas.com - 03/08/2017, 15:25 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

BEKASI, KOMPAS.com - Kekecewaan Arema FC soal batalnya merekrut pemain asal Australia, Brent Griffiths, sepertinya akan terobati.

Klub berjuluk Singo Edan itu mendatangkan kapten timnas Turkmenistan, Ahmet Atayew, yang langsung bergabung dengan tim Arema FC di Bekasi pada Kamis (3/8/2017).

"Ahmet akan langsung bergabung dengan tim di Bekasi. Dia juga ikut menjajal lapangan di Stadion Patriot," kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Tim Arema FC saat ini memang tengah bersiap untuk menjalani pertandingan perdana putaran kedua Liga 1 melawan Bhayangkara FC. 

Namun, Ahmet masih belum bisa diturunkan karena masih harus memenuhi beberapa persyaratan.

Baca juga: Mundur dari Arema FC, Aji Santoso Akan Main Tenis

"Kemungkinan lawan Persib baru bisa main karena masih harus menjalani tes medis dan verifikasi dari operator sebagai persyaratan untuk dikontrak," katanya.

Ahmet merupakan pemain yang diplot untuk menggantikan Jad Noureddine yang diputus kontrak oleh manajemen Arema FC.

Sebagai seorang gelandang bertahan, diharapkan Ahmet juga bisa menutup kebutuhan Arema FC untuk posisi bek tengah, seperti halnya peran Jad beberapa waktu lalu.

Selama ini, Arema FC memang menjadikan sektor pertahanan sebagai prioritas, apalagi dengan dipanggilnya Bagas Adi Nugroho ke timnas U-22 Indonesia.

Praktis, Arthur Cunha membutuhkan tandem tetap sebagai pilar pertahanan Arema FC.

Jika resmi dikontrak, Ahmet memiliki cukup waktu beradaptasi dengan rekan-rekannya di tim Arema FC.

Sebab, laga melawan Persib Bandung baru akan dilangsungkan pada Sabtu (12/8/2017). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com