Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Danilo Ungkap Beban soal Media Saat Berseragam Real Madrid

Kompas.com - 22/06/2017, 05:25 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

MADRID, KOMPAS.com - Ada satu hal yang dikeluhkan Danilo selama menjadi personel Real Madrid. Ia mengaku merasa tertekan dengan media di sana.

Sudah dua tahun Danilo menghuni skuad Real Madrid sejak datang dari Porto pada 2015. Selama itu pula, ia kesulitan mendapatkan di tim utama.

Danilo mengumpulkan total 55 penampilan selama berseragam Madrid. Bek kanan berusia 25 tahun itu harus puas menjadi pelapis Dani Carvajal.

Sang pemain semakin berada dalam sorotan setelah bikin blunder dalam laga Copa del Rey kontra Celta Vigo, 26 Januari 2017. Ia melakukan gol bunuh diri dalam partai yang berujung 2-2 tersebut.

Gara-gara ditahan imbang, Madrid gagal melaju ke fase berikutnya lantaran kalah agregat 3-4.

Baca juga: Presiden Real Madrid: Klausul Pembelian Ronaldo Rp 14 Triliun

"Tekanan dari media adalah yang terbesar di dunia," kata Danilo dilansir FourFourTwo.

"Sebuah kesalahan, entah itu besar atau kecil, akan menjadi viral. Kesalahan menjadi sesuatu yang besar," tutur pemain asal Brasil itu.

Bersama Real Madrid, Danilo sudah memperoleh lima medali juara. Dua kepingan teranyar ia dapatkan pada musim 2016-2017 setelah menjuarai Liga Spanyol dan Liga Champions. (Ade Jayadireja)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Liga Indonesia
Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Liga Inggris
LaLiga Hadir untuk Masa Depan Sepak Bola Indonesia

LaLiga Hadir untuk Masa Depan Sepak Bola Indonesia

Liga Spanyol
Como 1907 Sukses Promosikan Indonesia di Mata Fans Italia

Como 1907 Sukses Promosikan Indonesia di Mata Fans Italia

Liga Italia
Setiap Bayi yang Lahir di Como, Punya Jersey Como 1907

Setiap Bayi yang Lahir di Como, Punya Jersey Como 1907

Sports
Timnas U20 Indonesia Latihan Tak Biasa, Digenjot ala Marinir

Timnas U20 Indonesia Latihan Tak Biasa, Digenjot ala Marinir

Timnas Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Menahan Imbang Bali United

Kata Bojan Hodak Usai Menahan Imbang Bali United

Liga Indonesia
Como 1907 Berkomitmen untuk Kembangkan Potensi Sepak Bola Putri Tanah Air

Como 1907 Berkomitmen untuk Kembangkan Potensi Sepak Bola Putri Tanah Air

Timnas Indonesia
Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Liga Italia
Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Timnas Indonesia
Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Liga Italia
Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com