Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuad yang Bugar Jadi Faktor Kunci Chelsea Juarai Liga Inggris

Kompas.com - 30/05/2017, 10:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.com - Terungkap satu lagi rahasia kesuksesan Chelsea menjuarai Liga Inggris musim 2016-2017. Mereka adalah salah satu tim yang paling minim tertimpa cedera berkepanjangan.

Chelsea juara dengan mengantongi 30 kemenangan, 3 kali seri, dan 5 kekalahan. Hasil tersebut cukup membuat mereka kembali memboyong trofi Liga Inggris yang terakhir mereka dapatkan pada musim 2014-2015.

Keberhasilan Chelsea tersebut dinilai sebagai pengaruh kedatangan Antonio Conte, pelatih anyar mereka.

Namun, situs PhysioRoom menunjukkan bahwa kondisi pemain Chelsea yang lebih sehat ketimbang pesaingnya menjadi salah satu faktor tambahan.

Baca juga: Ernesto Valverde, Pelatih Baru dan Mimpi Buruk Barcelona 2015

PhysioRoom menunjukkan bahwa Chelsea paling jarang kehilangan pemain karena cedera panjang alias cedera yang berlangsung hingga 14 hari atau lebih.

Total, Chelsea hanya punya 12 kasus cedera yang mencapai dua minggu atau lebih. Bandingkan dengan Arsenal, Liverpool, atau Manchester United, misalnya.

Arsenal punya 24 kasus cedera yang berlangsung lebih dari 14 hari. Sementara itu, Manchester United punya 26 catatan cedera panjang dan Liverpool punya 32.

Semua dua kali lipat dari jumlah cedera yang dialami Chelsea.

Dok. PhysioRoom Perbandingan kasus cedera klub Liga Inggris musim 2016-2017.
Secara keseluruhan, Diego Costa dkk punya catatan cedera yang minim. Mereka hanya punya 46 kasus cedera.

Catatan tersebut hanya kalah dari Everton, Leicester City, Swansea, dan West Bromwich Albion.

Namun, skuad mereka tetap lebih sehat ketimbang para kompetitor di tangga juara Liga Inggris.

Manchester United punya 75 kasus cedera, baik jangka pendek maupun jangka panjang.

Arsenal punya 71, sementara Liverpool punya 81, dan Manchester City punya 51 kasus.

Situs PhysioRoom juga menobatkan Liverpool sebagai tim yang paling dirugikan karena cedera.

Jika semua cedera pemain The Reds digabungkan, hasilnya setara dengan 1.840 hari, jumlah terbanyak di Liga Inggris.

Adapun Chelsea hanya kehilangan 877 hari akibat cedera. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Liga Indonesia
Hasil Man City Vs Man United: Berjaya di Wembley, MU Juara Piala FA!

Hasil Man City Vs Man United: Berjaya di Wembley, MU Juara Piala FA!

Liga Inggris
Timnas Indonesia Putri Tantang Singapura, Satoru Mochizuki Lihat Ada Kemajuan

Timnas Indonesia Putri Tantang Singapura, Satoru Mochizuki Lihat Ada Kemajuan

Timnas Indonesia
HT Man City Vs Man United: Gvardiol Blunder, Bocah 19 Tahun Bawa MU Unggul 2-0

HT Man City Vs Man United: Gvardiol Blunder, Bocah 19 Tahun Bawa MU Unggul 2-0

Liga Inggris
Guardiola Yakin Kompany Sukses di Bayern, Pelatih Masa Depan Man City

Guardiola Yakin Kompany Sukses di Bayern, Pelatih Masa Depan Man City

Bundesliga
Hasil Bali United Vs Borneo FC 0-0: 1 Kartu Merah, Asap Flare, Tanpa Gol

Hasil Bali United Vs Borneo FC 0-0: 1 Kartu Merah, Asap Flare, Tanpa Gol

Liga Indonesia
Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Liga Spanyol
Hasil Sprint Race MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Crash, Espargaro Menang, Marquez Kedua

Hasil Sprint Race MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Crash, Espargaro Menang, Marquez Kedua

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Badminton
Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Liga Indonesia
Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Timnas Indonesia
Man City Vs Man United, Guardiola Fokus, Segala Kemungkinan Bisa Terjadi

Man City Vs Man United, Guardiola Fokus, Segala Kemungkinan Bisa Terjadi

Liga Inggris
Man City Vs Man United, MU Punya 'Masalah Mewah', Ten Hag Dibuat Pusing

Man City Vs Man United, MU Punya "Masalah Mewah", Ten Hag Dibuat Pusing

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole, Bagnaia Kedua

Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole, Bagnaia Kedua

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com