Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Impian Luis Milla Tanpa Cristiano Ronaldo

Kompas.com - 12/05/2017, 07:02 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Luis Milla, tidak mencantumkan nama bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dalam tim impiannya.

Sebelas nama yang masuk daftar tersebut diungkapkan Milla melalui tayangan video di akun Youtube PSSI. Pria asal Spanyol itu mengusung formasi 4-4-1-1.

Untuk lini pertahanan, Milla memilih Gianluigi Buffon di bawah mistar dan kuartet bek yang terdiri dari Javier Zanetti, Fernando Hierro, Franz Beckenbauer, dan Paolo Maldini.

Pemilihan Hierro tidaklah mengherankan karena selama membela Real Madrid, Milla sempat bekerja sama dengannya.

"Dia adalah teman saya selama tujuh tahun di Real Madrid, seorang pemain bertahan dan sahabat yang baik," tutur Milla.

Baca juga:

Milla juga mencantumkan Zinedine Zidane sebagai representasi Real Madrid di sektor gelandang. Zidane disandingkan dengan Johan Cruyff, Xavi, dan Andres Iniesta.

"Pemain yang sangat elegan, cepat, dan mampu bermain dengan sederhana," kata Milla terkait sosok Zidane.

Beda hal dengan lini depan. Milla justru mengabaikan wakil Real Madrid seperti Ronaldo atau Raul Gonzalez.

Ketimbang dua nama tersebut, Milla lebih memilih Lionel Messi untuk pos penyerang lubang dan Romario sebagai striker utama.

"Messi akan menjadi pemain terbaik dunia ketika kariernya berakhir. Dia selalu memberikan tontonan menarik, memiliki teknik, operan, uman kunci, dan kendali permainan yang baik," kata Milla perihal Messi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com