Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lawan Persija, Eka Ramdani Pimpin Lini Tengah Persela

Kompas.com - 08/05/2017, 22:03 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

LAMONGAN, KOMPAS.com – Pelatih Persela Lamongan, Herry Kiswanto, mengisyaratkan bakal melakukan rotasi pemain saat menjamu Persija Jakarta di Stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (10/5/2017) sore. Gelandang Eka Ramdani kemungkinan dimainkan sejak menit pertama. 

Pelatih yang akrab disapa Herkis itu mengatakan rotasi diperlukan untuk menyikapi jadwal ketat pertandingan kompetisi Liga 1. Pasca-menjamu Persija, tim berjulukan Laskar Joko Tingkir itu bakal bertandang ke markas Perseru Serui pada 13 Mei 2017.

Ada kemungkinan, Herkis bakal memainkan Eka Ramdani sebagai penghuni starting line up di lini tengah saat menjamu Persija. Dia akan memimpin lini tengah bersama Kosuke Yamazaki Uchida dan Jose Coelho.

Sebelumnya, mantan pemain Sriwijaya FC ini hanya dimainkan sebagai pemain pengganti saat melakoni pertandingan pekan pertama dan kedua.

“(Masih) Lihat kondisi terakhir Eka (Ramdani). Intinya, pemain senior sangat penting di tim. Buktinya, empat pertandingan terakhir ada banyak perubahan permainan ketika pemain senior masuk pada babak kedua,” tutur Herkis seperti dilansir di laman resmi klub.

Sebenarnya, rotasi pemain sudah coba dilakukan Herkis pada skuad Persela sejak rangkaian pekan ketiga kompetisi Liga 1 serta saat dikalahkan Mitra Kukar dalam pertandingan terakhir. Taufiq Kasrun, Juan Revi, dan Bobby Wirawan dimainkan.

Selain untuk menyikapi ketatnya jadwal kompetisi, Laskar Joko Tingkir juga memiliki kualitas pemain yang merata di semua lini. Terlebih dalam laga kontra Persija, Persela menargetkan raihan poin maksimal keduanya pada musim ini.

“Kami harus mengambil poin dengan komposisi pemain ideal. Ada beberapa pemain yang perlu dirotasi, karena saya lihat ada faktor jenuh ataupun capek. Saya tegaskan lagi, terpenting pemain harus bergairah menghadapi pertandingan,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com