GROBOGAN, KOMPAS.com - Persipur Purwodadi meraih kemenangan perdana di Liga 2 setelah menaklukkan PPSM Sakti Magelang dengan skor 2-0 di Stadion Krida Bakti Purwodadi, Minggu (7/5/2017) sore.
Gol kemenangan Persipur dicetak Roberto E Sauyai (22') dan Albebta Dewangga Santoso (74'). Inilah poin penuh pertama Persipur setelah sempat kalah dari PSIS Semarang dan seri lawan PSIR Rembang pada pertandingan Grup 4 Liga 2.
Asisten Pelatih PPSM Sakti Magelang, Agus Tri mengaku kecewa dengan kekakalahan tersebut. Dia menilai tim asuhannya tampil lebih mendominasi permainan dan serangan sejak awal pertandingan.
"Kondisi lapangan yang basah membuat permainan kami stagnan. Kami sudah berusaha semaksimal mungkin," ucapnya seusai pertandingan.
Kemenangan perdana tersebut merupakan angin segar bagi Persipur. Pemain tengah Persipur, Dewangga, mengatakan kesolidan tim menjadi kunci Persipur bisa mengimbangi permainan lawan.
"Kemenangan ini kami persembahan untuk para suporter. Kami bersyukur menang di kandang sendiri. Terima kasih semuanya," ujar Dewangga.
Hasil lengkap pertandingan Liga 2, Minggu (7/5/2017):
Grup 1
Pro Duta FC 0-3 PSPS Pekanbaru
PSBL Langsa 3-0 PS Bangka
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.