Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1, Servis "Marquee Player" Warnai Kemenangan Pertama Arema

Kompas.com - 23/04/2017, 20:52 WIB
Anju Christian

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC meraih kemenangan pertama pada kompetisi Liga 1 dengan mengalahkan Bhayangkara FC 2-0 Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (23/4/2017).

Kemenangan Singo Edan, julukan Arema FC, turut diwarnai debut Juan Pablo Pino, yang baru direkrut dengan status marquee player. Pino menciptakan assist untuk gol Esteban Vizcarra pada babak kedua. Satu gol lainnya berasal dari Dedik Setiawan.

Dedik membuka keunggulan timnya pada menit ke-17. Dia memanfaatkan servis Adam Alis Setyano untuk menaklukkan kiper Wahyu Tri Nugroho.

Untuk babak kedua, Juan Pablo Pino dimainkan oleh pelatih AJi Santoso. Baru beberapa menit masuk menggantikan M Rafly, Pino menyumbang assist untuk gol kedua Arema FC.

Gol ini hasil dari pergerakan Esteban Vizcarra. Dia menceploskan bola ke gawang Bhayangkara pada menit ke-70, kemudian merayakannya dengan memeluk Pino.

Tidak ada gol tambahan hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Arema FC pun mengunci tiga poin pertama di liga setelah sempat ditahan Persib Bandung pada pekan pertama.

Kini, Arema FC bertengger di posisi ketiga dengan koleksi empat poin dari dua laga. Mereka cuma kalah agresivitas memasukkan dari Semen Padang dan Persija Jakarta.

Arema FC 2-0 Bhayangkara FC (Dedik Setiawan 17'; Esteban Vizcarra 70')

Arema FC: Kurnia Meiga (g); Johan Ahmad Farizi, Arthur Cunha, Jad Noureddine, Junda Irawan, Hendro Siswanto, Adam Alis, Esteban Vizcarra, Andrianto, Dedik Setiawan, M Rafli

Pelatih: Aji Santoso

Bhayangkara FC: Wahyu Tri (g); M Fatchu Rochman, Otavio Dutra, Indra Kahfi, Zulfiandi, Lee Yoo Joon, Firman Utina, Dinan Javier, Alsan Sanda, Jajang Mulyana, Wahyu Subo Seto

Pelatih: Simon McMenemy

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com