Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Tottenham Pangkas Jarak dengan Chelsea

Kompas.com - 02/04/2017, 05:56 WIB

BURNLEY, KOMPAS.com - Tottenham Hotspur menang 2-0 saat melawan Burnley di Turf Moor, Sabtu (1/4/2017). Ini membuat mereka bisa memangkas jarak dengan Chelsea, yang di luar dugaan kalah 1-2 saat menjamu Burnley.

Dua gol kemenangan Tottenham dilesakkan oleh Eric Dier dan pemain pengganti, Heung-Min Son. Alhasil, Totteham kini mengumpulkan total 62 poin dan hanya tertinggal tujuh dari Chelsea.

Pada pertandingan lain, Leicester City menang 2-0 atas Stoke City di Power Stadium. Hasil ini membuat manajer Craig Shakespeare menjadi pelatih asal Britania Raya pertama yang memenangi keempat laga pertamanya di Premier League.

Leicester membuka skor lewat tembakan indah Wilfred Ndidi. Ia mengambil satu sentuhan sebelum melepas tembakan dari jarak 30 meter.

Tuan rumah terus ibarat menemukan kembali gairah yang membuat mereka jadi juara Inggris musim lalu. Stoke kesulitan menahan derasnya arus serangan The Foxes.

Jamie Vardy cs bahkan mencatatkan 12 tembakan pada babak pertama, berbanding dua dari tuan rumah.

The Foxes menggandakan skor lewat gol voli indah striker yang kembali tajam, Jamie Vardy.

Di papan bawah, Watford memberikan David Moyes dan Sunderland kekalahan ke-19 musim ini.

Miguel Britos mencetak gol laga lewat kemelut depan gawang pada satu jam laga.

Sementara, Liverpool mengungguli Everton 3-1 pada pertandingan derbi Merseyside yang kick-off lebih dini.

  • Liverpool vs Everton 3-1 (Mane 8', Coutinho 31', Origi 60'/Pennington 28')
  • Burnley vs Tottenham 0-2 (Dier 66', Son 77')
  • Chelsea vs Crystal Palace 1-2 (Fabregas 5'/Zaha 9', Benteke 11')
  • Hull vs West Ham 2-1 (Carroll 18'/Robertson 53')
  • Leicester vs Stoke 2-0 (Ndidi 25', Vardy 48')
  • Man United vs West Brom 0-0
  • Watford vs Sunderland 1-0 (Britos 59')
  • Southampton vs Bournemouth 0-0
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com