Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Southampton Jadi Opsi Terbaru Bek Kanan Anyar Barcelona

Kompas.com - 23/02/2017, 06:23 WIB
Yunanto Wiji Utomo

Penulis

KOMPAS.com - Nama pemain Southampton, Cedric Soares (25), telah muncul sebagai opsi terbaru dari target transfer Barcelona yang tengah mencari bek kanan baru pada awal musim depan.

Barcelona dipercaya banyak pihak akan menjadikan pencarian bek kanan baru sebagai fokus utama menghadapi musim depan. Posisi tersebut diyakini merupakan titik lemah Blaugrana pada musim ini.

Sebelum nama Cedric muncul, beberapa pemain sudah terlebih dahulu disebut-sebut sebagai incaran. Mereka adalah Joao Cancelo dari Valencia dan Silvan Widmer (Udinese).

Seperti dikabarkan Daily Telegraph, Soares menjadi pilihan terbaru dan terdepan sebagai opsi bek kanan Barcelona pada masa yang akan datang. Selain sukses mengantarkan Portugal juarai Piala Eropa 2016, Soares pun dipandang memiliki kecepatan dan umpan-umpan akurat dari sisi sayap.

Baca Juga:

Hal inilah yang gagal diberikan para pemain Barcelona yang telah dicoba pelatih Luis Enrique sebagai bek kanan, seperti Lucas Digne, Sergi Roberto, Samuel Umtiti, dan Aleix Vidal.

Nama terakhir yang disebut di atas merupakan opsi terbaik bagi Enrique saat ini. Namun, pemain tersebut mengalami cedera patah tulang engkel seusai diganjal pemain Alaves dan membuatnya harus absen minimal lima bulan.

Southampton mendatangkan Soares dari Sporting CP pada awal 2015-2016 dengan harga enam juta euro. Dengan peran vitalnya di pertahanan Soton, Barcelona tampaknya harus mengeluarkan dana beberapa kali lipat dari nilai sebelumnya untuk mendatangkan sang pemain ke Camp Nou.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Indonesia
Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Liga Italia
Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Liga Indonesia
Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Liga Spanyol
Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com