Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah Telak, Pelatih PS TNI Sebut Pemainnya Panik

Kompas.com - 16/02/2017, 21:03 WIB
Andi Hartik

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - PS TNI kalah dengan skor telak 0 - 4 melawan Arema FC dalam lanjutan pertandingan Grup B Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (16/2/2017).

Sepanjang pertandingan, nyaris tidak ada serangan berarti dari para pemain PS TNI ke gawang lawan. Sementara Arema FC yang bermain di depan pendukungnya berulang kali membobol gawang PS TNI yang dijaga oleh Dhika Bayangkara.

Pelatih PS TNI, Mustaqim, menyebut bahwa Arema FC merupakan tim kuat bagi PS TNI. Menurutnya, mental pemainnya drop sehingga kesulitan menghalau serangan demi serangan yang dilakukan oleh pemain Arema.

"Sebagus apapun pemain punya fisik bagus, ketika mental dia jatuh, maka fisik dia pasti sangat terkuras. Saya pikir ini normal karena mereka pemain muda dan panik," katanya saat konferensi pers usai pertandingan.

Selain itu, Mustaqim menyebut bahwa kekalahan melawan tim Singo Edan juga disebabkan oleh materi pemain. Tidak ada pemain asing yang diturunkan oleh PS TNI dalam pertandingan pamungkas grup itu.

"Kami mencoba dengan tidak ada pemain asing. Paling tidak biar manajemen juga tahu bahwa kami memang butuh pemain asing untuk mengisi pos-pos yang sangat vital," ungkapnya.

Dengan hasil itu, PS TNI berada di posisi paling bawah klasemen Grup B dengan tanpa poin. Sementara Arema FC bertengger di posisi teratas dengan tujuh poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com