Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selamatkan Man United, Rooney Pecahkan Rekor Charlton

Kompas.com - 22/01/2017, 00:06 WIB
Anju Christian

Penulis

STOKE, KOMPAS.com - Wayne Rooney menjadi penyelamat Manchester United saat bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Stoke City pada partai lanjutan Premier League di Stadion bet365, Sabtu (21/1/2017).

Dia mencetak gol penyeimbang pada masa injury time untuk membayar lesakan bunuh diri Juan Mata pada menit ke-19.

Lesakan ke gawang Stoke sekaligus menjadi rekor buat Rooney. Dia sudah mencetak 250 gol untuk Man United atau mengungguli Sir Bobby Charlton dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub.

Man United terlihat superior dalam pertandingan ini. Menurut catatan Premier League, mereka menguasai 65 permainan dan melepaskan delapan tembakan tepat sasaran dari 25 usaha.

Adapun Stoke cuma melakukan satu tendangan ke arah gawang dari enam kali percobaan.

Satu-satunya usaha Stoke membuahkan hasil saat pertandingan belum genap 20 menit. Prosesnya diawali kombinasi operan Erik Pieters dan Marko Arnautovic di sisi kiri.

Pieters coba melepaskan umpan datar ke mulut gawang, tetapi bola membentur Mata dan bergulir melewat garis.

Mata berpeluang membayar kesalahannya pada menit ke-31. Menerima peluang bersih, gelandang asal Spanyol itu malah melepaskan tembakan ke atas mistar.

Serangkaian kegagalan Man United juga tidak lepas dari aksi impresif Thomas Grant di bawah mistar Stoke. Dia sempat menghalau tembakan voli dari Paul Pogba dua menit menjelang babak pertama berakhir.

Ketidakberuntungan tim tamu berlanjut pada babak kedua. Dalam 20 menit terakhir, Pogba dan Marcus Rashford menyia-nyiakan peluang dengan tembakan melenceng.

Kebuntuan baru bisa dipecahkan Man United pada masa injury time. Rooney yang baru masuk pada pertengahan babak, melepaskan tendangan bebas ke pojok atas gawang untuk membatalkan kemenangan Stoke.

Lesakan Rooney sekaligus membuat laga ditutup dengan skor 1-1.

Dengan hasil ini, Man United masih bertahan di peringkat keenam dengan koleksi 41 poin dari 21 laga atau tetringgal satu angka dari Manchester City di atasnya.

Stoke City 1-1 Manchester United (Juan Mata 19-bd - Wayne Rooney 90+4')

Stoke City: 33-Lee Grant; 8-Glen Johnson, 17-Ryan Shawcrioss, 15-Bruno Martins Indi, 3-Erik Pieters; 6-Glenn Whelan, 16-Charlie Adam (14-Ibrahim Afellay 63'); 22-Xherdan Shaqiri (45-Julien Ngoy 73'), 4-Joe Allen, 10-Marko Arnautovic (21-Giannelli Imbula Wanga 88'); 25-Peter Crouch
Manajer: Mark Hughes

Manchester United: 1-David De Gea; 25-Antonio Valencia, 4-Phil Jones, 12-Chris Smalling, 17-Daley Blindl, 27-Marouane Fellaini (19-Marcus Rashford 56'), 21-Ander Herrera, 6-Paul Pogba; 8-Juan Mata (10-Wayne Rooney 67'), 9-Zlatan Ibrahimovic, 22-Henrik Mkhitaryan (14-Jesse Lingard 73')
Manajer: Jose Mourinho

Wasit: Mark Clattenburg

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com