Rencana Pensiun Xabi Alonso

Kompas.com - 18/01/2017, 21:08 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Sport Bild

MUENCHEN, KOMPAS.com - Gelandang asal Spanyol, Xabi Alonso (35), berencana akan pensiun dari dunia sepak bola saat kontraknya bersama Bayern Muenchen habis pada akhir musim 2016-2017.

Menurut pemberitaan di Jerman, Alonso dikabarkan telah bertemu dengan petinggi Bayern pada liburan musim dingin lalu untuk mengutarakan keinginannya gantung sepatu pada Juni 2017. Diberitakan Sport Bild pada Rabu (18/1/2017), Bayern menerima keputusan Alonso.

Alonso memiliki perhitungan yang mantap di balik keputusannya pensiun. Beberapa waktu lalu, Alonso meniai Bayern telah memiliki penerusnya, yakni Joshua Kimmich. Menurut Alonso, pemain asal Jerman itu memiliki masa depan cerah.

Dengan demikian, Alonso dipastikan mengakhiri kariernya selama 18 tahun di dunia sepak bola. Dia memulai kelahirannya di kampung halamannya dengan memperkuat Real Sociedad pada 1999.

Dia lalu merantau ke Premer League pada 2004 dengan memperkuat Liverpool. Bersama Si Merah, Alonso merupakan salah satu pemain kunci.

Lima musim berseragam Liverpool, Alonso meraih gelar Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala FA, dan Community Shield.

Setelah itu, Alonso dengan transfer sebesar 30 juta poundsterling pindah ke Real Madrid. Selama lima musim berkarier di Stadion Santiago Bernabeu, Alonso mencicipi gelar Liga Champions, La Liga, Copa del Rey, dan Piala Super Spanyol.

Puas dengan kiprahnya di Madrid, Alonso bertualang ke Jerman dengan memperkuat Bayern. Sejauh ini, dia telah meraih gelar Bundesliga, DFB Pokal, dan Piala Super Jerman.

Juara Gol-gol Terbaik Pekan Ke-21 Premier League
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com