Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Harus Dilakukan Liverpool dan Arsenal untuk Kalahkan Chelsea?

Kompas.com - 17/01/2017, 14:14 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Jamie Carragher coba memberi masukan kepada eks timnya, Liverpool, dan Arsenal tentang bagaimana membongkar pertahanan Chelsea.

Liverpool dijadwalkan melawat ke markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, pada partai lanjutan Premier League, Selasa (31/1/2017).

Kemudian, pada Sabtu (4/2/2017), Arsenal mengambil giliran menjamu Chelsea di Stadion Emirates.

Menjelang dua jadwal berat tersebut, Chelsea memiliki modal penampilan solid dalam 15 laga terakhir, yang diwarnai 14 kemenangan dan cuma satu kekalahan.

Dalam kurun tersebut, pertahanan tim berjulukan The Blues juga sulit ditembus. Penjaga gawang Thibaut Courtois membukukan clean sheet dalam sebelas laga.

Berangkat dari serangkaian statistik impresif Chelsea, Carragher pun menilai tidak mudah membongkar pertahanan mereka. Namun, dia bukan berarti tidak melihat celah dalam skema 3-4-3 yang diterapkan Antonio Conte.

Titik lemah pertama ditemukan Carragher ketika Chelsea tengah menyerang. Ada lubang yang ditinggalkan dua pemain sayap, Marcos Alonso dan Victor Moses.

"Lawan bisa mengirimkan umpan ke panjang ke area tersebut," tutur Carragher.

Juara Gol-gol Terbaik Pekan Ke-20 Premier League

Sebaliknya, saat bertahan, The Blues juga dianggap menyisakan ruang kosong di lini kedua. Dengan formasi 5-3-2, tiga gelandang dianggap tampil terlalu padat sehingga melupakan sisi kiri atau kanan.

Dalam skenario ini, lawan disarankan melepaskan umpan silang dari pinggir lapangan sebelum didekati oleh Alonso atau Moses.

"Celah terlihat di sebelah kiri atau kanan gelandang tengah. Inilah yang harus dieksploitasi dari Chelsea," ucap Carragher.

Saran Carragher sudah dipraktikkan oleh Tottenham Hotspur saat menang 2-0 atas Chelsea pada partai lanjutan liga di Stadion White Hart Lane, 4 Januari 2017.

Dua gol tercipta dengan skenario serupa. Sebelum dihadang dua bek sayap, Christian Eriksen melepaskan umpan silang dan bola ditanduk oleh Dele Alli.

Juara Tottenham 2-0 Chelsea: 2 Gol Alli
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com