Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iniesta Siap Tempur untuk Laga El Clasico Versus Real Madrid?

Kompas.com - 25/10/2016, 00:30 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Gelandang FC Barcelona, Andres Iniesta (32), harus absen selama 6 minggu akibat cedera. Jika diselisik, ia mungkin baru pulih saat klubnya bertempur dalam lakon el clasico versus Real Madrid pada pekan ke-14.

Iniesta mengalami cedera ligamen lutut kanan saat Barcelona menang di markas Valencia akhir pekan lalu (22/10/2016).

Dia terkapar dan tampak menangis setelah diterjang pemain Valencia, Enzo Perez, ketika laga baru memasuki menit ke-14.

Kapten El Barca tersebut lantas ditarik keluar dan digantikan oleh Ivan Rakitic. 

Setelah menjalani pemeriksaan di markas tim, muncul konfirmasi Iniesta bakal menepi selama 6-8 minggu untuk melakoni proses pemulihan.

"Hal terburuk dari pertandingan di Valencia adalah cederanya Andres. Kami melihat jelas dia cedera, tetapi wasit tidak memberi kartu kuning buat lawan," ucap pelatih Barca, Luis Enrique, dikutip SPORT.es.

Menggunakan perkiraan awal, Iniesta bisa saja pulih cepat dengan melewatkan 8 partai di berbagai ajang pada periode 25 Oktober-30 November. 

Baca Juga:

Rentetan musuh itu adalah Espanyol, Granada, Manchester City, Sevilla, Malaga, Celtic FC, Real Sociedad, dan Hercules.

Jika dihitung sejak momen terjadinya cedera, masa absen 6 minggu akan berakhir pada 3 Desember 2016.

Ya, tanggal itu tepat dilingkari sebagai jadwal Barcelona menjamu Real Madrid di Camp Nou.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Real Madrid Malas di Final Liga Champions, Ancelotti Marahi Vinicius

Real Madrid Malas di Final Liga Champions, Ancelotti Marahi Vinicius

Liga Champions
Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Tanzania, Duet Ragnar dan Struick

Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Tanzania, Duet Ragnar dan Struick

Timnas Indonesia
Messi Pemain Ajaib, Ukir Rekor Lagi di MLS

Messi Pemain Ajaib, Ukir Rekor Lagi di MLS

Liga Lain
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kickoff 16.00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kickoff 16.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Tanzania: STY Buta Kekuatan Lawan, Tak Fokus ke Hasil

Timnas Indonesia Vs Tanzania: STY Buta Kekuatan Lawan, Tak Fokus ke Hasil

Timnas Indonesia
IBL 2024: Wahyu Widayat Jati 'Cacing' Latih Amartha Hangtuah Jakarta

IBL 2024: Wahyu Widayat Jati "Cacing" Latih Amartha Hangtuah Jakarta

Sports
Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Sports
Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan 'Keajaiban' Carvajal

Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan "Keajaiban" Carvajal

Liga Champions
Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com