Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spanyol Lebih Favorit Menang daripada Italia

Kompas.com - 04/10/2016, 22:33 WIB

KOMPAS.com - Menurut bek tim nasional Italia, Leonardo Bonucci (29), Spanyol lebih difavoritkan memenangi pertandingan melawan timnya. Hal ini dikatakan Bonucci jelang pertemuan kedua tim. 

Italia akan menjadi tuan rumah di Juventus Stadium, Kamis (6/10/2016) waktu setempat saat melawan Spanyol di partai kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup G.

"Siapa yang lebih favorit? Masih mereka karena memiliki pemain-pemain lebih baik," ujar dia. 

"Lihat saja ke skuat mereka untuk mengerti kekuatan yang sesungguhnya. Spanyol juga favorit di grup," kata Bonucci.

Bek Juventus ini merasa akan ada emosi spesial saat memainkan pertandingan bersama timnas Italia di J-Stadium. Dirinya yakin akan mendapatkan energi ekstra saat bermain di stadion tersebut.

Baca Juga:

Melawan tim sekelas Spanyol juga dipercaya Bonucci akan menjadi ujian bagus untuk kualitas tim berjulukan Gli Azzurri.

"Pertandingan melawan Spanyol memang tidak menentukan. Akan tetapi, itu penting untuk menguji kualitas kami dan memastikan jalan ke Rusia tidak menjadi sulit," ujar dia.

Italia dan Spanyol merupakan dua tim unggulan di kualifikasi Piala Dunia 2016 Grup G dibanding empat tim lain, yakni Albania, Makedonia, Israel, dan Liechtenstein.

Kedua tim terakhir kali bertemu pada babak 16 besar Piala Eropa 2016. Saat itu, Italia menyisihkan Spanyol. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com