Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pola Tiga Bek Barcelona Puaskan Luis Enrique

Kompas.com - 18/09/2016, 08:48 WIB

LEGANES, KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, puas dengan penerapan formasi tiga bek saat timnya menang 5-1 di kandang Leganes, Sabtu (17/9/2016).

Pada laga tersebut, Enrique memasang Samuel Umtiti, Gerard Pique, dan Javier Mascherano dipasang sebagai tiga pemain bertahan. Jordi Alba dan Rafinha dimainkan di sayap mengapit Andres Iniesta dan Ivan Rakitic.

Formasi 3-4-3 dengan trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar (MSN) di lini depan tidaklah lazim bagi Enrique. Namun, dia senang dengan risiko yang diambilnya.

"Saya telah mengambil risiko. Namun, saya suka dengan risiko dan saya pun suka para pemain mau mengambil risiko itu," kata Enrique di situs resmi klub.

"Kami telah menunjukkan bisa menangani situasi tiga lawan tiga di lini pertahanan. Begitu juga dengan lini depan. Kami masih perlu memperbaiki diri, tetapi saya suka penampilan tim hari ini," tuturnya lagi.

Kendati kalah telak dari timnya, Leganes tetap dipuji oleh Enrique. Menurut dia, Leganes telah tampil penuh keberanian.

"Mereka melakukan tekanan orang per orang. Hal itu membuat kami kesulitan untuk mengalirkan bola," ujar Enrique.

Barcelona menang berkat dua gol Lionel Messi, serta masing-masing satu gol dari Luis Suarez, Neymar, dan Rafinha. Adapun gol balasan Leganes dibukukan Gabriel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com