Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Allegri "Kecilkan" Partai Kontra Inter

Kompas.com - 17/09/2016, 20:52 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menyatakan bahwa laga kontra Inter Milan, Sabtu (17/9/2016), tidak merepresentasikan kiprah timnya dalam satu musim penuh.

Juventus merupakan unggulan pertama untuk Serie A 2016-2017. Hal itu tidak lepas dari aktivitas belanja I Bianconeri, julukan mereka, yang diwarnai sejumlah nama besar seperti Gonzalo Higuain, Miralem Pjanic, dan Daniel Alves.

Kiprah Juventus mengonfirmasi prediksi tersebut. Mereka memuncaki klasemen sementara dengan hasil sempurna dari tiga laga.

Peluang meraih gelar akan semakin besar apabila mereka menang atas Inter Milan, yang juga melakukan belanja besar pada bursa transfer musim panas.

Hanya, Allegri malah berpendapat, "Pertandingan ini merupakan langkah pertama menuju scudetto, hanya satu langkah."

"Apabila mengalahkan Inter, kami tidak secara otomatis meraih kemenangan untuk 50 pertandingan berikutnya. Laga ini cuma bernilai tiga poin," tuturnya lagi. 

Allegri juga enggan meremehkan Inter, yang masih terseok-seok pada awal musim. Pasukan Frank de Boer baru meraup empat poin dari tiga laga Serie A.

Performa tidak meyakinkan Inter kembali terlihat saat takluk 0-2 dari Hapoel Beer-Sheva pada partai fase grup Liga Europa di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (15/9/2016).

"Kami menyadari bahwa Inter yang akan dihadapi bukanlah tim serupa ketika kalah pada Kamis dan meraih kemenangan susah payah atas Pescara," ucap Allegri.

"Inter pasti ingin membuktikan diri berada di level yang sama dengan Juventus," kata dia.

Inter memang mengusung motivasi untuk mengakhiri tren minor melawan Juventus. I Nerazzurri, julukan Inter, tidak pernah menang dalam delapan pertemuan terakhir di Serie A.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com