Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/08/2016, 03:45 WIB

DORTMUND, KOMPAS.com - Bayern Muenchen membuka musim 2016-2017 dengan meraih Piala Super Jerman seusai menang 2-0 atas Borussia Dortmund di, Minggu (14/8/2016) atau Senin dini hari WIB. Gelar juara ini juga menjadi yang pertama diraih Carlo Ancelotti di tanah Jerman.

Bermain di Stadion Signal Iduna Park menghadapi Dortmund yang merupakan peringkat kedua Bundesliga musim lalu, Bayern menang berkat gol Arturo Vidal dan Thomas Mueller pada babak kedua.

Pada babak pertama, Dortmund yang bermain di kandang sendiri beberapa kali memberikan ancaman ke pertahanan Bayern. Pertandingan baru berjalan lima menit, Pierre-Emerick Aubameyang mengancam gawang Manuel Neuer lewat tendangan datar di daerah kotak penalti.

Permainan lebih banyak didominasi tim tuan rumah. Namun, tekanan yang dilancarkan Aubameyang dkk belum menggetarkan jala Manuel Neuer.

Sebaliknya, Bayern pun berusaha menembus pertahanan Dortmund yang digalang Sokratis Papastathopoulos.

Ketegangan sempat terjadi pada menit ke-26 antara Felix Passlack dan Franck Ribery setelah Ribery menyikut bek tersebut hingga terjatuh.

Para pemain kedua kubu mengerubungi wasit Tobias Welz dan terlibat argumen sebelum wasit memberi kartu kuning untuk Passlack, Ribery, dan Xabi Alonso.

Bayern mendapat peluang emas pada menit ke-37 melalui Arturo Vidal. Sayangnya, tendangan hasil umpan Javi Martinez masih bisa diblok kiper Dortmund, Roman Buerki.

Vidal mendapat kans lewat bola rebound, namun sial baginya, bola melambung ke atas gawang Roman Buerki. Babak pertama berakhir tanpa gol.

Pada babak kedua, justru Bayern yang bisa mencetak gol lebih dulu pada menit ke-59. Sepakannya dari luar kotak penalti ditepis Buerki dan memantul.

Halaman:
Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Man City Vs Tottenham Diwarnai Kontroversi, Guardiola Tak Salahkan Wasit

Man City Vs Tottenham Diwarnai Kontroversi, Guardiola Tak Salahkan Wasit

Liga Inggris
Piala Dunia U17 2023: Konstantin Heide Pahlawan Jerman, Jasa Kertas Contekan

Piala Dunia U17 2023: Konstantin Heide Pahlawan Jerman, Jasa Kertas Contekan

Internasional
Liverpool Menang dengan Drama, Tendangan Bebas Trent Sulit Dipercaya

Liverpool Menang dengan Drama, Tendangan Bebas Trent Sulit Dipercaya

Liga Inggris
Kontroversi Man City Vs Tottenham: Guardiola Pun Sampai Tak Paham...

Kontroversi Man City Vs Tottenham: Guardiola Pun Sampai Tak Paham...

Liga Inggris
Bali United Vs Arema FC, Bek Thailand Tembok Penghalang Singo Edan

Bali United Vs Arema FC, Bek Thailand Tembok Penghalang Singo Edan

Liga Indonesia
Radja Nainggolan ke Bhayangkara: Ninja Disambut Singgasana, De Rossi Suka

Radja Nainggolan ke Bhayangkara: Ninja Disambut Singgasana, De Rossi Suka

Liga Indonesia
Man City Vs Tottenham: Ketika Peluit Wasit Bikin Haaland Murka...

Man City Vs Tottenham: Ketika Peluit Wasit Bikin Haaland Murka...

Liga Inggris
Persib Vs PSM, Ancaman Victor Mansaray Kala Bek Asing Maung Absen

Persib Vs PSM, Ancaman Victor Mansaray Kala Bek Asing Maung Absen

Liga Indonesia
Sepak Terjang Paris Brunner, Sang Pemain Terbaik Piala Dunia U17 2023

Sepak Terjang Paris Brunner, Sang Pemain Terbaik Piala Dunia U17 2023

Internasional
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Sengatan 79 Detik Liverpool, Man City Turun Posisi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Sengatan 79 Detik Liverpool, Man City Turun Posisi

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Atletico Madrid 1-0: Gol Joao Felix, Sang Pinjaman Pahlawan

Hasil Barcelona Vs Atletico Madrid 1-0: Gol Joao Felix, Sang Pinjaman Pahlawan

Liga Spanyol
Hasil Napoli Vs Inter Milan 0-3: Peluru Calhanoglu, 3 Sentuhan Barella

Hasil Napoli Vs Inter Milan 0-3: Peluru Calhanoglu, 3 Sentuhan Barella

Liga Italia
Cerita Orang Indonesia Terbang dari Jerman demi Saksikan Der Panzer Juara Piala Dunia U17

Cerita Orang Indonesia Terbang dari Jerman demi Saksikan Der Panzer Juara Piala Dunia U17

Internasional
Man City Vs Tottenham, Son Cetak Gol, lalu Bobol Gawang Sendiri, Drama 6 Gol di Etihad

Man City Vs Tottenham, Son Cetak Gol, lalu Bobol Gawang Sendiri, Drama 6 Gol di Etihad

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Brighton: Kapten Kartu Merah, Enzo Fernandez Bersinar, The Blues Menang 3-2

Hasil Chelsea Vs Brighton: Kapten Kartu Merah, Enzo Fernandez Bersinar, The Blues Menang 3-2

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com