Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Resmi Gaet Bintang Newcastle United

Kompas.com - 23/07/2016, 05:02 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Gelandang andalan Newcastle United asal Belanda, Georginio Wijnaldum, akhirnya resmi bergabung ke Liverpool pada Jumat (22/7/2016) waktu setempat.

Liverpool menggaet Wijnaldum dengan banderol 25 juta poundsterling (sekitar Rp 429 miliar) dan diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun.

Setelah merampungkan proses kepindahannya ke Liverpool, pemain 25 tahun itu pun langsung mengungkapkan kebahagiaannya.

"Saya sangat antusias karena Liverpool adalah klub besar dengan sejarah yang besar pula. Saya selalu bermimpi untuk bermain di klub seperti Liverpool," ujar Wijnaldum seperti dilansir situs resmi klub.

Wijnaldum menjadi rekrutan keenam Liverpool menjelang musim 2016-2017. Sebelumnya, The Reds telah merekrut Joel Matip, Marko Grujic, Sadio Mane, Ragnar Klavan, dan Alex Manninger.

Bisa bekerja di bawah asuhan pelatih sekaliber Juergen Klopp menjadi sesuatu yang amat dinantikan oleh Wijnaldum. Ia mengaku terkesan dengan semangat yang diperlihatkan Klopp kepada timnya.

"Tampaknya dia (Klopp) adalah orang yang luar biasa. Saya sering menyaksikan dia. Saya suka bagaimana dia menikmati laga. Dia memberikan semangat kepada tim, dan saya tak sabar bekerja dengannya," ucap Wijnaldum.

Wijnaldum direkrut Newcastle dari PSV Eindhoven pada Juli 2015. Selama berseragam Newcastle, dia menorehkan 11 gol dari 38 pertandingan Premier League.

Pemain yang juga pernah memperkuat Feyenoord itu juga merupakan anggota tim nasional Belanda dan telah mencatatkan 30 caps.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com