LILLE, KOMPAS.com — Slowakia menang 2-1 atas Rusia pada pertandingan lanjutan penyisihan Grup B Piala Eropa 2016 di Stade Pierre Mauroy, Lille, Rabu (15/6/2016).
Berkat kemenangan ini, Slowakia membuka harapan lolos ke babak 16 besar. Sementara itu, Rusia semakin terjepit setelah hanya mampu mengoleksi satu poin dari dua laga.
Kunci kemenangan Slowakia ini berkat efektivitas permainan tim besutan Jan Kozak tersebut pada babak pertama. Meskipun kalah penguasaan bola sekitar 41 persen, Slowakia terbilang lebih tajam.
Buktinya, dua tembakan tepat ke gawang yang dilepaskan Marek Hamsik dan kawan-kawan mampu berbuah gol. Gol perdana Slowakia diciptakan Vladimir Weiss pada menit ke-32.
Dari sisi kanan pertahanan lawan, Weiss berhasil mengecoh dua pemain Rusia. Begitu melihat ruang tembak, Weiss melepaskan tendangan yang membuat bola bersarang ke sisi kiri gawang Rusia yang dikawal Igor Akinfeev.
That was Weiss's fifth #SVK goal and first in 12 appearances.#EURO2016 #RUSSVK pic.twitter.com/88ikczRlFU
— UEFA EURO 2016 (@UEFAEURO) June 15, 2016
Weiss kembali terlibat gol kedua Slowakia yang diciptakan Hamsik pada menit ke-45. Mengeksekusi tendangan pojok, Weiss memberikan umpan pendek kepada Hamsik.
Gelandang Napoli tersebut langsung melepaskan tembakan yang tak mampu dibendung kiper Igor Akinfeev.
This is the first time Russia have conceded more than one goal in their last 35 competitive fixtures. #EURO2016 pic.twitter.com/dO990lxLL7
— UEFA EURO 2016 (@UEFAEURO) June 15, 2016
Weiss and Hamšík: the first players to assist each other at EURO since #ENG's Rooney and Scholes in 2004. pic.twitter.com/kjM0hLw0Be
— UEFA EURO 2016 (@UEFAEURO) June 15, 2016
Rusia baru bisa mencetak gol balasan pada menit ke-80. Adalah Denis Glushakov yang mampu membobol gawang Matus Kozacik. Glushakov tanpa pengawalan ketat berhasil menyundul bola dari umpan silang yang dilepaskan Oleg Shatov.
Sepuluh menit waktu tersisa, Rusia tampil sangat agresif. Mereka terus menekan lawan di pertahanannya sendiri. Beruntung bagi Slowakia, Rusia gagal menyamakan kedudukan lantaran penyelesaian buruk yang diperagakan Igor Akinfeev dan kawan-kawan.
Alhasil, Slowakia mampu memastikan kemenangan dengan skor 2-1.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.