Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Perlu Rp 1,5 Triliun untuk Rekrut Aubameyang

Kompas.com - 31/03/2016, 08:03 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Kicker

DORTMUND, KOMPAS.com - Direktur Olahraga Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke, menyatakan pihaknya bersedia melego sang penyerang andalan, Pierre-Emerick Aubameyang. Namun, klub peminat Aubameyang harus menyediakan dana hingga 100 juta euro (Rp 1,5 triliun).

Bukan rahasia lagi bahwa Aubameyang memang ingin memperkuat Real Madrid pada suatu saat nanti. Bak gayung bersambut, Real Madrid pun dikabarkan tertarik meminang pemain Gabon berusia 26 tahun itu.

Menurut kabar yang berkembang di Spanyol, El Real rela menggelontorkan dana mencapai 100 juta euro untuk merekrut Aubameyang dari Dortmund.

Jika benar terealisasi, angka transfer Aubameyang tentunya akan memecahkan rekor banderol pemain termahal dunia, Gareth Bale. Bale dibeli Real Madrid dari Tottenham Hotspur pada 2013 seharga 91 juta euro.

Rumor soal Aubameyang tersebut memang tidak sepenuhnya benar. Kendati demikian, Watzke tak menutup pintu bagi siapapun yang menginginkan jasa Aubameyang, asalkan memang sanggup menyediakan mahar 100 juta euro.

"Jika kami mendapatkan tawaran sebesar 100 juta euro atau 120 juta euro untuk Aubameyang, kami tentu siap melakukan pembicaraan," ujar Watzke kepada Kicker, Rabu (30/3/2016).

Belakangan ini, Aubameyang sering menjadi topik pembahasan dalam bursa transfer karena perfoma apiknya pada musim ini. Eks pemain AC Milan itu sukses mencetak 35 gol di seluruh kompetisi.

Upaya Real Madrid untuk memboyong Aubameyang diperkirakan akan cukup berat. Pasalnya, sang pemain terikat masa bakti di Signal Iduna Park hingga Juni 2020.

"Saya tak pernah menutupi bahwa saya ingin bermain untuk Real Madrid pada suatu hari nanti. Namun, saya telah memperbarui kontrak saya hingga 2020 karena sebuah alasan. Saya merasa sangat baik di sini," ucap Aubameyang.

Juara Gol Tendangan Melengkung Fantastis Higuain
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com