Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Menang Tipis di Markas Levante

Kompas.com - 03/03/2016, 05:02 WIB


VALENCIA, KOMPAS.com
- Real Madrid meraih kemenangan tipis 3-1 di CIutat de Valencia, markas Levante, Rabu (2/3/2016) atau Kamis dini hari WIB. 

Tiga gol Real Madrid dicetak oleh Cristiano Ronaldo, bunuh diri Diego Marino, dan Isco. Levante sempat memperkecil kedudukan lewat aksi Deyverson.  

Kemenangan ini membuat Real Madrid menjaga posisi ketiga dengan selisih 3 angka dari Villarreal yang berada di bawahnya. Madrid mengumpulkan 57 poin dari 27 laga, selisih 4 angka dari Atletico Madrid di posisi kedua. 

Pada laga ini, Madrid tampil tidak terlalu mendominasi dengan penguasaan bola 53 persen. Namun, dalam jumlah tembakan, Los Blancos superior. 

Madrid melepaskan 21 tembakan dengan 8 di antaranya tepat sasaran. Jumlah tembakan mereka dua kali lipat lebih banyak daripada Levante yang “hanya” punya 11 peluang, 4 tepat sasaran.  

Gol pertama Madrid tercipta dari titik penalti melalui Cristiano Ronaldo. Penalti diberikan lantaran pelanggaran Lucas Orban.  

Empat menit berselang, Madrid menggandakan keunggulan lantaran gol bunuh diri Diego Marino. Bermula dari tendangan striker muda Real Madrid, Borja Mayoral, bola membentur tiang dan mengenai Marino sehingga berbelok arah ke gawang sendiri. 

Namun, Levante langsung membalas cepat dengan selang satu menit melalui Deyverson, memanfaatkan umpan Giuseppe Rossi. 

Isco menyegel kemenangan Madrid berkat golnya pada menit ke-2 pada masa tambahan. Menerima umpan Ronaldo, tendangan kaki kanan dia mengarah ke pojok kiri gawang Marino. 

Skor akhir 3-1 untuk kemenangan Real Madrid.  

Levante 1-3 Real Madrid (Deyverson 39’ ; Cristiano Ronaldo 34’-pen, Diego Marino 38’-bd, Isco 90’) 

Levante: 1-Diego Marino, 2-Ivan Lopez, 14- Carl Medjani, 15-Lucas Orban, 24-Zouhair Feddal, 5-Simao (7-Verza 68'), 6-Roberto Camarasa (10-Ruben Garcia 72'), 8-Jefferson Lerma, 11-Jose Morales, 20-Deyverson, 21-Giuseppe Rossi (18-Victor Casadesus 63') 

Pelatih: Rubi 

Real Madrid: 1-Keylor Navas, 2-Raphael Varane, 3-Pepe, 6-Nacho, 23-Danilo, 7-Cristiano Ronaldo, 8-Toni Kroos, 10-James Rodriguez (22-Isco 80'), 14-Casemiro (16-Mateo Kovacic 74'), 18-Lucas Vazquez, 29-Borja Mayoral (20-Jese 86')

Pelatih: Rafael Benitez 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com