Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan Stoke via Adu Penalti, Liverpool ke Final Piala Liga

Kompas.com - 27/01/2016, 05:51 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Liverpool berhasil melaju ke babak final Piala Liga Inggris setelah menang adu penalti 6-5 atas Stoke City, pada leg kedua semifinal di Stadion Anfield, Selasa (26/1/2016).

Adu penalti dilakukan setelah Stoke City berhasil menang dengan skor 1-0. Kemenangan ini membuat skor agregat berubah menjadi 1-1. 

Gol tunggal pada laga ini dicetak oleh Marko Arnautovic pada menit ke-45'+1. Laga pun harus diakhiri dengan drama adu penalti lantaran pada leg pertama Liverpool menang 1-0.

Pada babak pertama, Stoke City langsung memberikan perlawanan sengit ke jantung pertahanan Liverpool. Stoke mengancam melalui pergerakan Bojan Krkic dan Marko Arnautovic.

Upaya skuat asuhan Mark Hughes pun tak sia-sia. Mereka sukses membobol gawang Simon Mignolet jelang babak pertama usai, tepatnya menit ke-45'+1, melalui Arnautovic.

Arnautovic berhasil membawa mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan Bojan dari sisi kanan. Stoke pun unggul 1-0 dan skor tersebut bertahan hingga jeda.

Saat babak kedua dimulai, Liverpool tampil menggebrak. Mereka berkali-kali melancarkan serangan terhadap lini belakang tim tamu.

Liverpool sempat menciptakan peluang emas melalui sepakan Roberto Firmino pada menit ke-48. Akan tetapi, tembakan pemain asal Brasil itu hanya membentur tiang gawang Stoke.

Untuk menambah daya gedor, Juergen Klopp memasukkan Christian Benteke. Namun, pertahanan Stoke masih mampu membendung berbagai upaya dari para pemain The Reds.

Hingga babak kedua berakhir, kedudukan 1-0 untuk Stoke tak berubah. Laga pun harus dilanjutkan ke babak tambahan karena agregat sama kuat 1-1.

Saat babak tambahan, baik Liverpool mau pun Stoke masih belum mampu mencetak gol penentu. Alhasil, laga harus dituntaskan melalui drama adu penalti.

Dalam adu penalti, Liverpool berhasil meraih kemenangan 6-5. Enam pemain yang sukses jadi algojo adalah Adam Lallana, Benteke, Firmino, James Milner, Lucas Leiva, dan Joe Allen. Sedangkan satu yang gagal adalah Emre Can.

Sementara itu, Stoke kalah karena tendangan Peter Crouch dan Marc Muniesa mampu diantisipasi oleh Mignolet. Adapun penendang yang berhasil adalah Jonathan Walters, Glenn Whelan, Ibrahim Afellay, dan Marco van Ginkel.

Liverpool berhak melaju ke final dan menunggu hasil laga semifinal lainnya, antara Manchester City dan Everton, Rabu (27/1/2016) waktu setempat. Pada leg pertama, Everton menang 2-1.

Liverpool 0-1 Stoke City (Arnautovic 45'+1)

Agregat 1-1 (Liverpool menang adu penalti 6-5) 

Liverpool: 22-Simon Mignolet; 4-Kolo Toure (24-Joe Allen 85'), 17-Mamadou Sakho, 38-John Flanagan (33-Jordon Ibe 105'), 18-Alberto Moreno; 23-Emre Can, 21-Lucas Leiva, 14-Jordan Henderson (9-Christian Benteke 58'); 20-Adam Lallana, 11-Roberto Firmino, 7-James Milner

Pelatih
: Juergen Klopp

Stoke City: 1-Jack Butland; 3-Erik Pieters, 26-Philipp Wollscheid, 8-Glen Johnson, 5-Marc Muniesa; 6-Glenn Whelan, 14-Ibrahim Afellay; 19-Jonathan Walters, 27-Bojan Krkic (16-Charlie Adam 71') (15-Marco van Ginkel 98'), 10-Marko Arnautovic (22-Xherdan Shaqiri 78'); 25-Peter Crouch

Pelatih:
Mark Hughes

Wasit: Jonathan Moss

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com