Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan Peru, Brasil Mengekor Uruguay

Kompas.com - 18/11/2015, 09:03 WIB
Anju Christian

Penulis

BAHIA, KOMPAS.com - Brasil menang dengan skor 3-0 atas Peru pada lanjutan Pra-Piala Dunia zona Amerika Selatan di Arena Fonte Nova, Selasa (17/11/2015). Douglas Costa terlibat dalam tiga gol Brasil.

Berkat kemenangan ini, Brasil menduduki posisi ketiga dengan raihan tujuh poin dari empat pertandingan. Mereka tertinggal dua poin dari Uruguay yang bertengger di peringkat kedua.

Brasil berada di bawah tekanan pada sepuluh menit pertama. Jefferson Parfan dan Paolo Guerrero sempat melepaskan percobaan ke gawang Brasil, tetapi bola dihalau oleh Alisson.

Tim asuhan Carlos Dunga baru keluar menyerang dan mencetak gol lewat Douglas Costa pada menit ke-22. Costa meneruskan umpan Willian, yang sempat mengelabui dua pemain belakang Peru di sisi kanan.

Costa hampir saja mencetak gol keduanya 17 menit berselang. Pemain sayap Bayern Muenchen ini coba melambungkan bola di atas jangkauan. Laju bola melebar tipis dari gawang. Skor 1-0 untuk keunggulan Brasil bertahan hingga jeda.

Costa masih menjadi antagonis untuk Peru pada paruh kedua. Berkat aksi Costa pula, Renato Augusto mampu mencetak gol kedua Brasil pada menit ke-57.

Meski dikepung empat pemain belakang Peru, Costa masih mampu melepaskan umpan datar kepada Renato. Renato pun meneruskannya dengan tembakan luar kotak ke sisi kiri penjaga gawang.

Keunggulan dua gol tak membuat Brasil mengendurkan serangan. Pada menit ke-77, mereka mencetak gol ketiga yang juga berawal dari Costa.

Pemain berusia 25 tahun ini melancarkan tembakan keras dari tepi kiri kotak penalti. Bola ditepis oleh Penny, tetapi kembali disambar oleh Felipe Luis ke gawang Peru.

Setelah itu, tak ada gol tambahan tercipta. Brasil pun memenangi pertandingan dengan skor 3-0.

Serupa dengan Brasil, Uruguay menang 3-0 atas Cile di Stadion Centenario, Montevideo. Tiga gol Uruguay dicetak oleh Diego Godin, Alvaro Pereira, dan Martin Caceres.

Susunan pemain

Brasil: Alisson; Dani Alves, Miranda, Gil, Filipe Luis; Luiz Gustavo (Fernandinho 78), Elias; Willian (Oscar 85), Renato Augusto, Douglas Costa; Neymar
Pelatih: Carlos Dunga

Peru: Diego Penny; Advincula, Ascues, Zambrano, Yotun; Lobaton (Christopher Gonzales 70), Tapia (Josepmir Ballon 70); Hurtado (Y Reyna 65), Cueva, Farfan; Guerrero
Pelatih: Ricardo Gareca

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Badminton
PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com