Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sergio Ramos Dukung Jorge Lorenzo Juarai MotoGP 2015

Kompas.com - 02/11/2015, 22:09 WIB


MADRID, KOMPAS.com
- Pesepak bola Real Madrid, Sergio Ramos, berharap tim kesayangannya itu tampil menjadi juara dunia MotoGP 2015.

Balapan pamungkas akan berlangsung di Valencia pada 8 November. Jorge Lorenzo menjadi satu dari dua kandidat kandidat pemenang gelar juara dunia MotoGP.

Lorenzo merupakan pebalap asal Spanyol. Sebagai pesepakbola yang juga berasal dari negeri matador Sergio Ramos memberikan dukungannya untuk pebalap Yamaha Movistar itu.

Ramos mengunggah foto lewat tengah bersama Lorenzo selepas makan malam bersama di sebuah restoran pada 31 Oktober.

Pebalap yang sudah mengemas dua gelar juara dunia ini berpeluang besar memenangi gelar ketiga. Lorenzo akan bersaing dengan Valentino Rossi untuk menjadi juara dunia di Valencia.

"Makan malam bersama sang bintang. Semoga ia segera memenangi gelar juara dunia ketiga," tulis Ramos dalam akun twitter resminya.

Satu pekan sebelum balapan penentuan gelar juara dunia MotoGP 2015 sudah menyedot perhatian banyak kalangan termasuk pesepakbola profesional dunia. Hal itu tak lepas dari gesekan yang terjadi di GP Malaysia (25/10/2015). (Wisnu Nova) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com