Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Musibah di Mina Tinggalkan Duka bagi Striker Stoke

Kompas.com - 07/10/2015, 06:18 WIB

STOKE, KOMPAS.com - Musibah Haji di Mina meninggalkan duka mendalam bagi striker Stoke City, Mame Biram Diouf. Sang ibu, Gnilane, yang tengah menunaikan ibadah haji tahun ini menjadi salah satu korban saat terjadi musibah di Mina.

Gnilane menjadi salah satu korban meninggal di musibah tersebut lantaran terinjak-injak. Kabar tersebut baru diterima Diouf pada Senin (5/10/2015) lantaran terlebih dulu dilakukan identifikasi kepada para korban.

Saudara perempuan Diouf juga ikut menjalankan ibadah haji bersama ibunya dan menjadi salah satu korban yang selamat dari musibah di Mina itu. Dia mengalami luka minor.

"Stoke City mengucapkan duka cita sedalam-dalamnya kepada Mame Diouf atas kematian tragis sang ibu. Klub akan memberikan segala dukungan yang dibutuhkan Mame pada masa-masa sangat sulit ini dan doa kami bersamanya, keluarga, dan kerabatnya," tulis pernyataan resmi Stoke.

"Saya sangat sedih mendengar kabar itu," ucap Chairman Stoke, Peter Coates.

Musibah di Mina terjadi pada 24 September lalu telah menewaskan ribuan orang, termasuk dari Indonesia. Dua kelompok besar jamaah datang pada saat bersamaan dan bertemu di persimpangan dalam perjalanan untuk melempar jumrah sehingga terjadi desak-desakan. Ribuan orang terjatuh dan terinjak-injak.

Diouf bergabung dengan Stoke awal musim lalu dengan status bebas transfer dari Hannover. Sejauh ini, striker tim nasional Senegal itu telah membuat 3 gol. (Rahayu Widyarti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com