Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pique Dihukum Empat Pertandingan La Liga

Kompas.com - 19/08/2015, 21:17 WIB
KOMPAS.com - Gerard Pique harus menerima akibat dari ulahnya yang tidak terpuji ketika Barcelona berhadapan dengan Athletic Bilbao pada ajang Piala Super Spanyol. Bek Barcelona itu mendapat hukuman larangan bermain sebanyak empat pertandingan pada pentas La Liga musim 2015-16 ini.

Saat Barca melakoni laga leg kedua Piala Super Spanyol di Camp Nou yang berakhir imbang 1-1, Senin (17/8/2015) atau Selasa (18/8) dini hari WIB, Pique diusir wasit Carlos Velasco Carballo pada menit ke-56 setelah menghina hakim garis. Kabarnya, Pique mengucapkan kata-kata cabul tentang ibu sang asisten wasit.

Alhasil, wasit langsung memberikannya kartu merah. Menurut Marca, seperti dikutip dari Juara.net, bek internasional Spanyol itu dijatuhi sanksi larangan bermain sebanyak empat pertandingan oleh penyelenggara kompetisi sepak bola Spanyol, RFEF.

Barca sempat mengajukan banding atas kartu merah yang diberikan kepada Pique. Blaugrana mencoba meyakinkan RFEF bahwa apa yang dilakukan mantan pemain Manchester United itu bukan sebuah hinaan karena klub mengklaim perilaku yang ditunjukkan oleh Pique itu sebagai ekspresi khas orang Catalan dalam mengungkapkan kemarahannya. Tetapi RFEF menolak banding tersebut dan memutuskan memberi sanksi tersebut.

Kondisi ini tentu sangat merugikan bagi Barcelona. Terlebih mereka akan kembali bertandang ke Estadio San Mames Barria pada pekan pertama La Liga, Minggu (23/8) menghadapi Bilbao, tempat di mana mereka mengalami kekalahan 0-4 pada laga leg pertama Piala Super Spanyol.

Selain itu Barcelona juga tidak akan diperkuat Pique pada laga kontra Malaga (30/8), Atletico Madrid (13/9), dan Levante (21/9). Hal ini akan menjadi ujian berat bagi pertahanan Blaugrana yang sudah lebih dulu kehilangan Jordi Alba akibat cedera hamstring.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com