Dengan demikian, manajemen sudah tidak ada kewajiban membayar gaji pemainnya. Meskipun demikian, Barito ternyata masih menggaji empat pemainnya, yakni Adhitya Harlan, Amirul Mukminin, Hansamu Yama dan Paulo Sitanggang, yang memang dikontrak dengan durasi lebih dari satu musim. Bahkan, gaji tersebut masih mereka terima hingga Juli 2015, meskipun kompetisi tidak ada.
"Memang empat pemain yakni Adhitya Harlan, Amirul Mukminin, Hansamu Yama dan juga Paulo Sitanggang masih kami gaji sampai saat ini. Tapi tentunya nilainya disesuaikan setelah dilakukan renegosiasi, karena kompetisi juga tidak ada," ujar Asisten Manajer Barito Syarifuddin Ardasa, kepada Metro.
Meskipun gaji yang diterima oleh empat pemain ini tidak seperti saat kompetisi sedang berjalan, menurut Syarifuddin, tentunya hal ini cukup membantu mereka untuk tetap mendapatkan penghasilan.
"Selain itu karena ini menjadi tanggung jawab kami untuk tetap mengikat mereka bersama tim," katanya.
Disinggung apakah nantinya gaji yang diterima empat pemain ini akan kembali normal lagi seperti semula, Syarifuddin pun membenarkannya. Tetapi, itu berlaku jika kompetisi sudah berjalan normal.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.